Profil Ayman Al Zawahiri, Pemimpin Al Qaida yang Tewas dalam Serangan Pesawat Tak Berawak AS

- 3 Agustus 2022, 21:44 WIB
Pemimpin Al Qaida, Ayman Al Zawahiri, yang tewas dalam serangan pesawat tak berawak Amerika Serikat di Ibu Kota Afghanistan, Kabul.
Pemimpin Al Qaida, Ayman Al Zawahiri, yang tewas dalam serangan pesawat tak berawak Amerika Serikat di Ibu Kota Afghanistan, Kabul. /ANTARA/al-jazeera

FLORES TERKINI – Pemimpin Al Qaida, Ayman Al Zawahiri, tewas dalam serangan pesawat tak berawak Amerika Serikat di Ibu Kota Afghanistan, Kabul.

Ayman Al Zawahiri terbunuh usai dua rudal Hellfire yang diluncurkan dari pesawat nirawak AS akhir pekan lalu langsung mengenai dirinya.

Saat itu, Ayman Al Zawahiri yang berusia 71 tahun itu sedang berdiri di balkon rumahnya di pusat kota Kabul, Afghanistan.

Baca Juga: Jadwal Divisi Utama Piala Bupati Kamis 4 Agustus 2022 Arsenal vs Amposh, Masgilbol: El Clasico Flotim

Rudal Hellfire adalah peluru kendali udara ke darat berpresisi tinggi yang biasanya menyebabkan kerusakan besar.

Hantaman rudal Hellfire disebut mampu meruntuhkan gedung dan membunuh atau melukai orang-orang di dekatnya.

Sementara jenis rudal Hellfire yang menewaskan Ayman Al Zawahiri diduga merupakan rudal versi modifikasi bernama R9X, yang memiliki enam pisau untuk melukai sasaran, demikian menurut beberapa sumber yang memahami senjata itu seperti dilansir Reuters.

Baca Juga: Pendaftaran PPPK Tahun 2022 Sudah Sejauh Mana? Simak Penjelasan Lengkap BKN Berikut Ini

Tampak dari foto-foto yang beredar saat serangan terjadi, tampak jendela yang hancur berantakan di lantai dua, sementara struktur bangunan rumah itu tetap utuh meski dihantam rudal Hellfire.

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: Reuters ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x