CPNS 2023 Dilaksanakan Usai Tes PPPK, Kemenpan RB Belum Pastikan Waktu Pelaksanaannya

- 1 Maret 2023, 20:06 WIB
Ilustrasi CPNS 2023.
Ilustrasi CPNS 2023. /Instagram @infocpnsterkini

FLORES TERKINI – Berikut ini adalah informasi mengenai pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2023.

Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, pemerintah akan melaksanakan pendaftaran CPNS 2023 yang dibuka secara online.

Oleh karena itu, bagi Anda yang berminat melamar CPNS 2023, mulai dari sekarang Anda sudah mempersiapkan diri dengan baik agar bisa lolos nantinya.

Baca Juga: Soal Masuk Sekolah Jam 5 Pagi di NTT, PGRI: Lebih Cocok untuk Sekolah dengan Sistem Asrama

Seperti biasanya, pendaftaran CPNS 2023 mulai saat ini hanya bisa dilakukan lewat laman SSCASN atau sscasn.bkn.go.id.

Mengutip dari laman resmi Kemenpan RB, Menpan RB Abdullah Azwar Annas telah memastikan bahwa pemerintah akan mulai merekrut PPPK pada tahun 2023.

Sementara itu, Kepala Biro Data, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian PANRB, Mohammad Averrouce, menyampaikan bahwa CPNS 2023 dibuka setelah penyelesaian rekrutmen PPPK 2022 yang jadi bahan evaluasi pengadaan.

Baca Juga: Beda dengan NTT! Ini Alasan Kenapa Waktu Masuk Sekolah di Negara-negara Maju Bukan Jam 5 Pagi

Diperkirakan, jadwal pendaftaran CPNS 2023 akan dibuka pada bulan Juni sampai Juli.

Halaman:

Editor: Max Werang

Sumber: menpan.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x