Daftar Prestasi Tiara Andini, Atlet Balap Sepeda Downhill yang Sukses Sumbangkan Medali Emas untuk Indonesia

- 17 Mei 2022, 19:07 WIB
Atlet balap sepeda MTB-Downhill putri, Tiara Andini Prastika.
Atlet balap sepeda MTB-Downhill putri, Tiara Andini Prastika. /Bagus/Bagus/kemenpora.go.id

FLORES TERKINI – Atlet balap sepeda MTB-Downhill Putri, Tiara Andini Prastika, berhasil menyumbangkan medali emas untuk Indonesia di ajang SEA Games 2021 Vietnam.

Medali emas itu diperoleh Tiara Andini usai dirinya finish tercepat pada final run cabang olahraga balap sepeda MTB Downhill Putri di SEA Games 2021 Vietnam.

Tiara mampu finish dengan catatan waktu terbaik 3 menit 31,531 detik pada lintasan basah sejauh 2,01 kilometer di Hoa Binh Gymnastics and Sport Center.

Baca Juga: Jokowi Izinkan Warga Tak Pakai Masker di Luar Ruangan, Siap-siap Beralih ke Endemi?

Sebelumnya, Tiara berhasil mengalahkan wakil Thailand Vipavee Deekaballes di urutan kedua (3 menit 42,337 detik) dan wakil Filipina Naomi Gardoce di urutan ketiga (3 menit 44,722 detik).

"Saya ucapkan syukur, terima kepada pemerintah, NOC dan PB ISSI yang sudah support balap sepeda hingga bisa meraih medali emas," ucap Tiara usai tiba di terminal kedatangan internasional, Bandara Internasional Soekarno-Hatta Tangerang, Banten, Senin 16 Mei 2022, dikutip dari kemenpora.go.id.

Raihan medali emas di SEA Games 2021 Vietnam ini memang sudah menjadi incaran atlet kelahiran Semarang, 22 Maret 1996 ini.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Hari Ini 17 Mei 2022 Libra, Scorpio, Sagitarius: Siapkan Malam Penuh Romansa dan Gairah

Pada SEA Games 2019 sebelumnya di Filipina, Tiara hanya tertahan di medali perak lantaran terbekap cedera.

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: Kemenpora.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x