Beredar Luas di Medsos! Perseftim Dikenakan 3 Sanksi Tegas, Ini Jawaban Ketua Asprov PSSI NTT

- 24 September 2022, 17:57 WIB
Kesebelasan Perseftim Flores Timur sesaat sebelum menghadapi PS Malaka, Senin, 12 September 2022 sore.
Kesebelasan Perseftim Flores Timur sesaat sebelum menghadapi PS Malaka, Senin, 12 September 2022 sore. /Max Werang/FLORES TERKINI

FLORES TERKINI – Beredar luas di media sosial bahwa tim sepak bola kebanggaan masyarakat Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), yakni Perseftim, akhirnya harus menerima sanksi tiga tegas dari Komdis Asprov PSSI NTT.

Tiga sanksi tegas yang beredar tersebut disebut sebagai buntut dari kericuhan yang terjadi pada pertandingan babak 8 besar antara Perseftim vs Perse Ende dalam kompetisi Liga 3 ETMC XXXI Tahun 2022 di Kabupaten Lembata, Jumat, 23 September 2022 kemarin.

Keributan ini diciptakan oleh para suporter, yang mana mengakibatkan pagar pembatas di Stadion Gelora 99 dan tenda bench official pemain cadangan hancur berantakkan.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, Mendagri Tito Karnavian Beri Kode Keras untuk ASN, Apa Ya?

Bahkan, terlihat dari beberapa potongan video yang beredar, pagar pembatas lapangan di GOR 99 Lembata ini dibakar ludes.

Padahal, laga antara Perseftim vs Perse Ende sudah berjalan hingga menit ke-82 babak kedua. Saat itu, Perse Ende berhasil unggul lebih dulu dengan skor 1-0 lewat gol yang diciptakan oleh Servin pada menit ke-22.

Usai pertandingan yang dihentikan oleh wasit, beredar luas di media sosial pesan berantai yang menyebut bahwa Perseftim Flores Timur diberikan sanksi tegas oleh Asprov PSSI NTT.

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar Hari Ini, Sabtu 24 September 2022: Saksikan Indonesia vs Curacao dan Hero

Menurut pesan berantai tersebut, ada sebanyak tiga sanksi tegas yang diberikan yakni sebagai berikut.

Halaman:

Editor: Max Werang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x