Turnamen Santu Petrus Cup 2023: Jelang Lawan Lewolo FC, Pelatih San Bernardo Optimis Sabet Juara Grup

- 10 Mei 2023, 12:20 WIB
Trisno Jawan (kiri) dan Jongsina Hayon (kanan).
Trisno Jawan (kiri) dan Jongsina Hayon (kanan). /Max Werang/FLORES TERKINI

FLORES TERKINI - Perebutan takhta juara di babak penyisian Grup F turnamen sepak bola Santu Petrus Cup 2023 kini semakin panas dan menegangkan. Pasalnya, San Bernardo, klub asal Desa Daniwato, tengah berupaya untuk memburu kemenangan guna mengamankan posisi sebagai pemuncak Grup F di penghujung babak penyisihan.

San Bernardo pada pertandingan terakhir babak penyisihan akan berhadapan dengan Lewolo FC. Tim kebanggaan dari Desa Kalike Aimatan ini sedang berada di puncak klasemen sementara dengan raihan enam poin hasil dari dua kemenangan beruntun.

Sementara itu, San Bernardo sendiri berada di posisi runner up dengan koleksi empat poin hasil dari sekali seri dan sekali menang.

Baca Juga: Luar Biasa! Supporter San Bernardo Gebrak Lapangan Lagarmanu dengan Seruan dan Aksi Moral

Kedua tim ini, sesuai dengan jadwal yang diturunkan oleh panitia, akan berhadapan pada Sabtu, 13 Mei 2023 pukul 16.15 WITA di lapangan Lagarmanu, Desa Lemanu, Kecamatan Solor Selatan, Flores Timur.

Asisten pelatih San Bernardo, Jongsina Hayon, saat dikonfirmasi oleh awak media pada Rabu, 10 Mei 2023, mengatakan bahwa tidak ada kata lain selain memenangkan pertandingan ini.

Baginya, meskipun dari statistik pertandingan Lewolo FC berada di puncak klasemen, namun ia bersama timnya akan berupaya untuk meraih kemenangan guna menyabet gelar juara Grup F.

Baca Juga: Turnamen Santu Petrus Cup 2023: Brace Randy Moron Jaga Asa San Bernardo Lolos ke Babak Selanjutnya

Halaman:

Editor: Max Werang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x