Balai Kota DKI Jakarta Didemo Pengusaha Hiburan Malam

- 22 Juli 2020, 05:00 WIB
Demo pengusaha hiburan malam
Demo pengusaha hiburan malam /Doc Antaranews

WARNAMEDIABALI - Kantor Balai Kota DKI Jakarta di demo sejumlah karyawan dan pengusaha tempat hiburan malam, yang tergabung di Asosiasi Pengusaha Hiburan Jakarta (Asphija).

Mereka menuntut untuk tetap bisa beroperasi walau masih dalam masa pandemi Corona.

Akhirnya mereka ditemui Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Cucu Ahmad Kurnia dan diarahkan untuk menemui dan beraudensi dengan ketua gugus tugas Covid-19, DKI Jakarta.

Baca Juga: Gaji 13 ASN, TNI, POLRI Cair Agustus

"Hasil audiensi tadi kami menyarankan agar bertemu dengan tim gugus tugas Covid-19, dengan memaparkan protokol Covid-19 dan bisa meyakinkan tim gugus tugas," kata Cucu, di Jakarta, Selasa, 21/7/2020 dilansir dari Antaranews.com.

Baca Juga: 18 Polda Tangani 92 Kasus Dugaan Penyelewengan Dana Bansos

Sementara itu, Ketua Asosiasi Pengusaha Hiburan Jakarta (Asphija) Hana Suryani mengaku telah menyampaikan aspirasi kepada tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan masih menunggu keputusan Pemprov DKI, kapan boleh beropersasi lagi.

Baca Juga: Seseorang Berkupluk Warna Hijau Diduga Sebagai Pembunuh Yodi Prabowo

"Kita masih menunggu hasilnya, harusnya minggu ini sudah ada keputusan, jangan sampai diulur-ulur atau kami akan melakukan gelombang kedua dan itu jauh lebih besar", ujar Hana.

Baca Juga: Prilly Latuconsina Tidak Pernah Tau Keberadaan Aliando Syarief Sampai Saat Ini

Halaman:

Editor: Bayu Ardiansyah

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x