Dinkes Flores Timur Raih Best Pratice Inovasi Terbanyak Usai Telorkan Beragam Inovasi Gempur Stunting

- 19 Desember 2023, 07:10 WIB
Plt. Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Flores Timur, Fransiska Anjika Wain (kiri), saat menerima penghargaan dari Direktur Dirjen Kesmas Kemenkes RI.
Plt. Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Flores Timur, Fransiska Anjika Wain (kiri), saat menerima penghargaan dari Direktur Dirjen Kesmas Kemenkes RI. /Eman Niron/FLORESTERKINI.com

FLORESTERKINI.com – Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mengapresiasi terobosan inovatif barisan Dinas Kesehatan Kabupaten Flores Timur pada upaya konvergensi untuk mendukung intervensi spesifik penurunan stunting di Kabupaten Flores Timur pada tahun 2023.

Direktorat Jenderal Kesehatan Masyarakat Kemenkes RI lantas menganugerahi penghargaan ‘Best Pratice Inovasi Terbanyak MP-ASI’, dalam rangka penurunan stunting kepada dinas yang sedang dipimpin dr. Agustinus Ogie Silimalar tersebut.

Penghargaan tersebut diberikan oleh Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat Kemenkes RI, dr. Maria Endang Sumiwi, MPH, pada Pertemuan Nasional Kesehatan Masyarakat di Surabaya pada tanggal 7 Desember 2023 lalu.

Baca Juga: Di Atas Parit dan Sebagian Bahu Jalan, Warga di Solor Ini Rutin ‘Temukan Uang’

“Anugerah ‘Best Pratice Inovasi Terbanyak MP-ASI’ dalam rangka penurunan stunting di wilayah Kabupaten Flores Timur tersebut diterima oleh Plt. Kabid Kesmas Dinkes Flores Timur, Fransiska Anjika Wain, S.KM, pada forum pertemuan nasional kesehatan masyarakat di Surabaya belum lama ini,” ujar Kepala Dinass Kesehatan Kabupaten Flores Timur, dr. Agustinus Ogie Silimalar.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Flores Timur, dr. Agustinus Ogie Silimalar.//
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Flores Timur, dr. Agustinus Ogie Silimalar.// Eman Niron/FLORESTERKINI.com

Dikonfirmasi FLORESTERKINI.com di ruang kerjanya, Senin, 18 Desember 2023, dokter Ogie Silimalar tak mampu menyembunyikan ekspresi riangnya.

Ia mengaku sangat berbangga atas semangat, daya kreasi, dan perjuangan untuk menggempur stunting lewat intervensi spesifik yang dimotori tim Kesmas Dinkes Flores Timur itu.

Baca Juga: Prediksi Sinopsis Bidadari Surgamu Selasa 19 Desember 2023: Flora dan Sakinah Berdamai, Denis Terperangah

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x