Secuil Kisah dari Tukang Ojek di Larantuka, Tolak Merantau di Luar Daerah: Di Sini Juga Kita Bisa Makan!

- 20 November 2023, 09:55 WIB
Paulus Tukan, tukang ojek di Kota Larantuka, Flores Timur.
Paulus Tukan, tukang ojek di Kota Larantuka, Flores Timur. /Max Werang/FLORES TERKINI

FLORES TERKINI, Flotim – Cuaca terasa cukup menyengat tubuh, mentari seakan-akan begitu dekat dengan bumi. Begitulah situasi di Kota Larantuka, Kabupaten Flores Timur, NTT, pada Senin, 20 November 2023 pagi.

Awak media yang tengah ‘berziarah’ dari pulau seberang melintasi bentangan laut biru menuju Kota Larantuka pun larut dalam nuansa kesejukan sendiri, walau terkadang harus menggerutu dalam batin lantaran panas yang membakar sekujur tubuh.

Usai menikmati lamanya perjalanan yang diperkirakan memakan waktu kurang lebih 2 jam, akhirnya kapal motor yang ditumpangi menambatkan sauhnya dengan selamat di Pelabuhan Larantuka.

Baca Juga: BRI Danareksa Sekuritas Berikan Beasiswa untuk 15 Mahasiswa Berprestasi di Seluruh Indonesia

Tampak di sana, sekian banyak orang yang berprofesi sebagai ojek mulai berhamburan masuk ke perahu motor. Mereka menawarkan jasa kepada setiap penumpang yang dijumpai.

Paulus Tukan, putra asli Pulau Solor yang kini berdomisili di Perumahan Batu Ata Larantuka, dengan ramah menawarkan jasa kepada awak media. Tanpa banyak kata, awak media pun langsung menumpangi kendaraannya.

Dalam perjalanan, percakapan antara awak media dan Paulus Tukan pun berlangsung. Insting jurnalis mulai berkeliaran saat itu juga.

Baca Juga: Masyarakat Oelneke di Timor Tengah Utara Gelar T’fua Ton, Ritual Menyambut Hujan Sebelum Musim Tanam

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x