Orang Muda Desa Koting B di Sikka Didorong Berperan Aktif dalam Publikasi Potensi Desa

- 23 Mei 2024, 17:58 WIB
Peserta jurnalisme warga dari Kantor Desa Koting B, Kecamatan Koting, Kabupaten Sikka.
Peserta jurnalisme warga dari Kantor Desa Koting B, Kecamatan Koting, Kabupaten Sikka. /Ade Riberu/FLORESTERKINI.com

Setelah pemaparan materi, sekitar 40 peserta pelatihan yang terdiri dari orang muda, karang taruna, dan pelajar dibagi menjadi dua kelompok belajar. Mereka melakukan simulasi untuk menggali informasi dan menulis berita sesuai dengan prinsip jurnalistik.

Hasil dari dua kelompok tersebut menunjukkan kemampuan mereka dalam melakukan wawancara dan menulis berita yang sesuai standar jurnalistik, yang kemudian dipresentasikan.

Frater Jung Lijung, salah satu peserta, menyatakan bahwa pelatihan ini sangat penting bagi kaum muda. "Penyajian materi ini singkat, padat, dan jelas sehingga kami cepat memahami, apalagi langsung diberikan praktek saling mewawancarai dan menulis berita," ujar Jung Lijung.

Senada dengan itu, Elisabeth Litariani juga menyampaikan bahwa pelatihan ini sangat berguna bagi anak muda yang umumnya memiliki akun media sosial tetapi belum dimanfaatkan secara optimal.

"Dengan pelatihan ini kami bisa menulis tentang potensi-potensi yang ada di desa kami. Pelatihan teknik menulis berita yang baik dan benar memberikan pemahaman baru bahwa menulis berita itu membutuhkan data dari wawancara, observasi, dan dokumentasi dengan menghindari opini pribadi," ujar Litariani.

Melalui pelatihan jurnalisme warga ini, Desa Koting B berharap bisa mencetak generasi muda yang tidak hanya cakap dalam bidang digital, tetapi juga mampu mempromosikan potensi desa mereka ke dunia luar. Inisiatif ini diharapkan dapat berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi pembangunan desa di era digital.***

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah