Gunung Kelimutu Berstatus Waspada, Wisata Danau Tetap Dibuka dengan Pembatasan

- 25 Mei 2024, 08:08 WIB
Gunung Kelimutu di Kabupaten Ende, NTT.
Gunung Kelimutu di Kabupaten Ende, NTT. /Dok. PVMBG

FLORESTERKINI.com – Gunung Kelimutu, yang terkenal dengan danau tiga warnanya, kini naik status dari Normal menjadi Waspada. Perubahan status ini mulai berlaku sejak Jumat, 24 Mei 2024 sekitar pukul 13.00 WITA. Meski demikian, objek wisata Danau Kelimutu tetap dibuka dengan beberapa pembatasan.

Kepala Balai Taman Nasional Kelimutu Budi Mulyanto menyatakan pada Jumat malam, bahwa meski kunjungan tetap diperbolehkan, ada beberapa pembatasan yang harus diikuti sesuai rekomendasi dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).

Kata dia, PVMBG menyarankan pengunjung untuk menjaga jarak minimal 250 meter dari tepi kawah. “Kawah 1 dan 2 sementara ini ditutup untuk kunjungan demi keselamatan pengunjung,” ujarnya.

Perubahan Warna Air dan Suhu di Kawah I (Tiwu Ata Polo)

Pada tanggal 17 Mei 2024, teramati perubahan signifikan pada air di Kawah I (Tiwu Ata Polo). Air yang sebelumnya berwarna hijau berubah menjadi hijau tua.

Dua titik bualan air juga teramati di permukaan danau kawah bagian timur laut, disertai dengan bau gas belerang yang tercium lemah. Suhu air danau kawah tercatat 23°C.

Kemudian, pada tanggal 22 Mei 2024, warna air kawah berubah lagi menjadi coklat kehitaman dengan suhu air menurun menjadi 21°C. Perubahan warna ini menjadi salah satu indikator adanya aktivitas vulkanik di bawah permukaan.

Kondisi Air dan Endapan di Kawah II (Tiwu Koofai Nuwamuri)

Kondisi di Kawah II (Tiwu Koofai Nuwamuri) pada tanggal 17 Mei 2024 menunjukkan air berwarna biru muda, sama seperti pemeriksaan sebelumnya.

Endapan belerang berwarna kuning keemasan tersebar di permukaan air danau kawah bagian tengah hingga ke arah timur, tenggara, barat laut, utara, dan timur laut. Suhu air kawah tercatat 22°C dan bau gas belerang tercium lemah tanpa adanya asap kawah.

Pada tanggal 23 Mei, warna air di Kawah II tetap biru muda, namun endapan belerang semakin menyebar menutupi bagian tengah, utara, timur, selatan, dan barat permukaan danau kawah. Suhu air meningkat sedikit menjadi 24°C.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah