Gelar Seminar Nasional, PGRI Flores Timur Tingkatkan Skill Komunikasi Guru di Lembah Seburi

- 28 Mei 2024, 07:23 WIB
Ketua dan Anggota PGRI Flores Timur saat seminar nasional di Lembah Seburi, Pulau Adonara.
Ketua dan Anggota PGRI Flores Timur saat seminar nasional di Lembah Seburi, Pulau Adonara. /Dok. PGRI Flotim

FLORESTERKINI.com – PGRI Cabang Adonara Barat berhasil melaksanakan Konferensi Kerja Cabang III yang menjadi wadah penting untuk evaluasi program kerja dan keuangan, serta perancangan program kerja baru, Sabtu, 25 Mei 2024. Acara ini juga berfungsi sebagai kesempatan untuk memperkuat solidaritas dan merefleksikan eksistensi organisasi PGRI di wilayah tersebut.

Selain mengadakan Konferensi Kerja Cabang, PGRI Cabang Adonara Barat juga menggelar seminar nasional yang bertajuk "Meningkatkan Skill Komunikasi Guru untuk Efektivitas Pembelajaran". Seminar ini dipadukan dengan konferensi, sehingga menciptakan acara yang lebih berisi dan bermanfaat bagi para peserta.

Seminar ini dihadiri oleh Maksimus Masan Kian, Anggota Dewan Eksekutif Asosiasi Profesi dan Keahlian Sejenis (APKS) dari Pengurus Besar (PB) PGRI, yang juga menjabat sebagai Ketua PGRI Kabupaten Flores Timur. Maksimus, yang pernah menjadi Ketua Asosiasi Guru Penulis Indonesia (Agupena), hadir untuk berbagi ilmu dan pengalamannya dengan para guru di pelosok, khususnya di Lembah Seburi, Pulau Adonara.

Dalam presentasinya, Maksimus Masan Kian menekankan pentingnya skill komunikasi yang efektif bagi para guru sebagai kunci utama dalam keberhasilan proses belajar mengajar.

Ia menjelaskan, guru yang memiliki kemampuan komunikasi yang baik dapat lebih mudah menyampaikan materi, membangun hubungan baik dengan siswa, serta menciptakan lingkungan belajar yang kondusif.

“Ada beberapa hal yang menjadi perhatian dalam meningkatkan skill komunikasi para guru yaitu mendengarkan aktif, menggunakan bahasa yang jelas dan sederhana, mengembangkan kemampuan bertanya yang efektif, memanfaatkan komunikasi non-verbal, memberikan umpan balik yang konstruktif, mengelola emosi dan hubungan baik dengan murid, menggunakan teknologi untuk meningkatkan komunikasi, mengikuti pelatihan dan workshop komunikasi, dan melibatkan orang tua dalam proses pembelajaran," jelas Maksimus.

Apresiasi dari Ketua PGRI Cabang Adonara Barat

Ketua dan Anggota PGRI Flores Timur saat seminar nasional di Lembah Seburi, Pulau Adonara.//
Ketua dan Anggota PGRI Flores Timur saat seminar nasional di Lembah Seburi, Pulau Adonara.// Dok. PGRI Flotim

Agustinus Dulin, Ketua PGRI Cabang Adonara Barat, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada Maksimus Masan Kian atas materi yang sangat berharga ini. Ia menilai kehadiran Maksimus dan materi yang disampaikan sangat membantu para guru di daerah tersebut.

"Maksimus Masan Kian, pemimpin yang selalu didambakan, hadir di tengah anggota dan tidak pelit berbagi apa saja yang ia miliki. PGRI Cabang Adonara Barat memberikan apresiasi dan terima kasih buat Pak Maksi yang telah berbagi materi tentang skill komunikasi guru. Materi ini sangat penting dan bermanfaat. Kami yang berada di pelosok sangat senang jika mendapat asupan informasi dan pengetahuan seperti ini," ujar Agustinus.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah