Dukung Ketahanan Pangan, Polres Ende Beri Bantuan Benih Ikan Koi ke Kelompok Tani

- 21 Juni 2024, 22:42 WIB
Penyerahan bantuan benih ikan koi dari Polres Ende kepada kelompok tani Wongamengi di Desa Kedebodu, Jumat, 21 Juni 2024.
Penyerahan bantuan benih ikan koi dari Polres Ende kepada kelompok tani Wongamengi di Desa Kedebodu, Jumat, 21 Juni 2024. /Dok. Ist./Flores Terkini

FLORES TERKINI – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan serta memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Ende mengadakan acara penyerahan benih ikan koi kepada Kelompok Tani Wongamengi di Desa Kedebodu, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Jumat, 21 Juni 2024. Acara ini bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Penyerahan Benih Ikan Koi oleh Polres Ende

Penyerahan benih ikan koi ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Ende, Kompol Ahmad, SH, yang didampingi oleh Kabag SDM serta pengurus Bhayangkari Polres Ende.

Baca Juga: Sinopsis Terbaru Naik Ranjang Jumat 21 Juni 2024: Hani Marah, Zidan Cemburu, dan Tyas Malah Diikuti Pria Asing

Dalam sambutannya, Kompol Ahmad menegaskan bahwa penyerahan benih ikan koi ini merupakan bagian dari komitmen Polres Ende untuk mendukung ketahanan pangan daerah. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan menjaga kelestarian lingkungan serta mendukung berbagai program kesejahteraan masyarakat.

"Terima kasih kepada bapak Mosalaki dan Kepala Desa Kedebodu atas penerimaan dan sambutannya kepada kami dari Polres Ende. Dalam momen menyambut Hari Bhayangkara ini, kami mendukung program-program yang dicanangkan oleh pemerintah, salah satunya ketahanan pangan. Kami berharap Kelompok Tani Wongamengi ini dapat mengelola bibit ikan koi sehingga dapat mensejahterakan warga di sini," ujar Kompol Ahmad.

Selain itu, Kompol Ahmad juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh masyarakat Desa Kedebodu atas dukungan mereka dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan damai. "Terima kasih atas dukungan dari Bapak Mosalaki, Kepala Desa, serta seluruh masyarakat sehingga Desa Kedebodu ini bisa menciptakan kamtibmas yang aman dan damai," tambahnya.

Baca Juga: Skandal Pinjaman Fiktif KSP Kopdit Pintu Air: Dari Manipulasi Data hingga Pemalsuan Identitas dan Tanda Tangan

Sebanyak empat plastik benih ikan koi beserta pakan diserahkan kepada kelompok tani Wongamengi. Pemberian ini diharapkan dapat membantu kelompok tani dalam mengembangkan budidaya ikan koi, yang pada gilirannya akan meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat setempat.

Apresiasi dari Pemerintah Desa dan Masyarakat

Kepala Desa Kedebodu, dalam kesempatan tersebut, mengucapkan terima kasih atas bantuan benih ikan koi dan pakan yang diberikan oleh Polres Ende. "Saya selaku Kepala Desa yang mewakili masyarakat Kedebodu, sekali lagi menyampaikan ucapan terima kasih karena Polres Ende sudah banyak membantu warga di sini, mulai dari pengobatan stunting hingga pembagian sembako lainnya," ujar Kepala Desa Kedebodu.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah