Menparekraf akan Merealisasikan Dana Hibah untuk Sektor Pariwisata dalam Minggu Ini

- 8 Juli 2021, 17:30 WIB
Sandiaga Uno ungkap dalam minggu ini akan direalisasikan dana hibah untuk sektor Pariwisata.
Sandiaga Uno ungkap dalam minggu ini akan direalisasikan dana hibah untuk sektor Pariwisata. /kemenparekraf.go.id

FLORES TERKINI – Informasi terbaru dari pemerintah terkait pencairan dana hibah pariwisata dalam waktu dekat ini.

Menurut informasi, pemerintah melalui Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno akan mencairkan dana hibah pariwisata tersebut.

Pencairan dimaksud akan dilakukan dalam waktu dekat. Hal ini diberikan untuk membantu perbaikan ekonomi di sektor Pariwisata yang terpuruk di tengah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Menparekraf Sandiaga Uno Cemaskan Progres Pariwisata di Tengah PPKM Darurat Jawa dan Bali

Informasi ini dikutip Flores Terkini melalui akun Twitter @kemenkrekraf, yang mana hal tersebut diungkapkan sendiri oleh Sandiaga Uno.

Lebih jauh, dalm cuitan itu, rupanya bantuan ini direncanakan dalam minggu ini segera direalisasikan atau ditransfer.

“Bantuan Sosial ini arahan dari pak Presiden, bahwa dalam minggu ini harus segera di realisasikan dan tentunya segera ditransfer melalui rekening yang telah disiapkan dan ini merupakan perluasan dari bansos yang telah dijalankan,” kata Sandiaga Uno dalam cuitan melalui akun @kemenkrekraf.

Baca Juga: Kemenparekraf Ungkapkan Optimismenya Memerhatikan Pariwisata di Pao-Pao Sulawesi Selatan

Sementara itu, Sandiaga juga selalu menegaskan bahwa anggaran dana tersebut dilakukan untuk membantu sektor ekonomi dan pariwisata yang terkena dampak pandemi.

Halaman:

Editor: Eto Kwuta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x