Jelang Pilkades Serentak, Ketua Partai Golkar Kecamatan Solor Barat Serukan Harapannya

21 Juli 2021, 21:28 WIB
Ketua Partai Golkar Kecamatan Solor Barat, Oktovianus K. Kewohon. /Istimewa/FLORES TERKINI./

FLORES TERKINI - Pemerintah Kabupaten Flores Timur melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) telah dengan resmi mengeluarkan keputusan guna akan diadakan penyelenggaran Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak Tahun 2021 di Kabupaten Flores Timur.

Menilik dari jadwal dan tahapan yang ada, sampai dengan sekarang sudah bentuk panitia pelaksanaan Pilkades serentak yakni dari tanggal 12 hingga 19 Juli 2021 yang lalu.

Sebanyak 119 Desa di Kabupaten Flores Timur yang akan terlibat dalam proses Pilkades serentak Tahun 2021.

Baca Juga: Camat Kota Waingapu Tewas Diduga Gantung Diri di Rumah Panggung Milik Orang Tuanya

Kecamatan Solor Barat juga akan terlibat dalam proses pelaksanaan tersebut dengan 5 Desa yang akan berpartisipasi di dalamnya yakni Desa Lewotanah Ole, Nuhalolon, Balaweling II, Balaweling I dan Lamaole.

Terhadap situasi tersebut, Ketua Partai Golkar Kecamatan Solor Barat pun memberikan seruan moral terhadap seluruh masyarakat yang akan berpartisipasi dalam proses pelaksanaan tersebut, Rabu 21 Juli 2021.

Oktovianus K. Kewohon, Ketua Partai Golkar Kecamatan Solor Barat mengatakan bahwa proses demokrasi yang akan terjadi di desa hendaknya selalu berjalan sehat sesuai harapan dan demokratis.

Baca Juga: Ketua Komda Pemuda Katolik NTT Ajak Masyarakat Jangan Memojokkan Almarhum Bupati Lembata, Eliaser Yantje Sunur

Lebih lanjut dikatakannya bahwa Desa merupakan etintas politik terkecil dalam suatu wilayah, serta partai politik hadir sebagai bentuk menjalankan fungsi partainya yakni memberikan pendidikan politik yang baik buat masyarakat.

"Desa merupakan etintas politik terkecil dalam suatu wilayah, serta partai politik hadir sebagai bentuk menjalankan fungsi partainya yakni memberikan pendidikan politik yang baik buat masyarakat," ujar Vian Kewohon, sapaan akrab Ketua Partai Golkar Kecamatan Solor Barat.

Vian Kewohon juga berharap agar dalam proses pelaksanaan Pilkades serentak di Kecamatan Solor Barat, hendaknya tidak menimbulkan konflik sosial yang akan berdampak pada terhambatnya usaha memajukan desa, baik di bidang pembangunan, pemberdayaan dan pemerintahan.

Baca Juga: Melchias Mekeng Beri Bantuan UMKM kepada Kelompok Lembah Harapan Dusun Goliriang Desa Klatanlo

Tidak hanya itu, Ketua Partai Golkar Kecamatan Solor Barat ini juga mengharapkan agar para calon dalam konsolidasi kemenangannya harus dengan mengedepankan etika politik agar tidak menimbulkan ketersinggungan pada calon yang lain, sehingga masyarakat tidak terpecah belah lantaran adanya fanatisme terhadap figur tertentu.

"Dalam Proses Pilkades ini, saya juga mengharapkan agar para Calon dalam konsolidasi kemenangan harus berdinamika dengam mengedepankan etika politik agar tidak menimbulkan ketersinggungan pada calon yang lain serta masyarakat tidak terpecah belah akibat dari fanatisme terhadap figur tertentu yang mengakibatkan kondisi sosial kemasyarakatan menjadi kaku," sambung Vian Kewohon.

Sebelum mengakhiri himbauan moralnya, politisi muda Solor Barat ini sangat mengharapkan agar seusai proses pelaksanaan Pilkades serentak di 5 Desa dalam Kecamatan Solor Barat ini, bagi yang terpilih dapat menjalankan amanat masyarakat dengan baik.

Baca Juga: Pihak Divisi Kemanusiaan Humas KSP Kopdit Pintu Air Menyapa ODGJ, Keluarga Ucapkan Banyak Terima Kasih

"Saya juga mengharapkan agar setelah selesai pemilihan, calon terpilih harus benar-benar menjalankan amanat masyarakat dengan baik terutama pada pengelolaan Dana Desa secara transparansi untuk mengatasi persoalan masyarakat dengan melihat skala prioritas pembangunan serta tertib administrasi dalam yang pada akhirnya di tandai dengan laporan pertanggung jawaban berupa LPPD dan LKPPD," pungkasnya.***

Editor: Hani Hago

Tags

Terkini

Terpopuler