Buntut Uang Sekolah Tak Dilunasi, Orangtua Siswa Tega Menikam Kepsek di Ndora hingga Meninggal Dunia

- 9 Juni 2021, 15:50 WIB
Ilustrasi pembunuhan. Penganiayaan terhadap guru berujung maut kembali terjadi.
Ilustrasi pembunuhan. Penganiayaan terhadap guru berujung maut kembali terjadi. /Dok. Hallo Media/M. Rifa'i Azhari

FLORES TERKINI – Aksi kekerasan fisik di lingkungan sekolah kini terjadi lagi. Kali ini korbannya adalah seorang Kepala Sekolah (Kepsek) dari salah satu SD Inpres di Kecamatan Nangaroro , Kabupaten Nagekeo, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Peristiwa nahas tersebut terjadi pada Selasa 8 Juni 2021, pukul 09.00 WITA.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut bermula dari Kepsek AA (59) yang mengambil kebijakan untuk memulangkan seorang siswa berinisial EDL.

Baca Juga: Roy Kiyoshi Jadi Pangeran Wangdi di Raden Kian Santang, Prahara di Langit Pajajaran, Simak Faktanya di Sini

Siswa dimaksud dipulangkan ke rumahnya lantaran belum melunasi uang sekolah sebesar Rp1,7 juta.

Sayangnya, orangtua siswa yang berinisial DD (45) tidak menerima perlakuan Kepsek AA terhadap anaknya itu, sehingga langsung menemui pihak sekolah.

Sesampainya di sekolah, DD langsung melakukan penganiayaan terhadap Kepsek AA, dengan cara menikam korban di perut bagian kanan.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Kamis 10 Juni 2021: Elsa Diserang dari Berbagai Sudut, Nino Siap Tembak Musuh-musuhnya

Aksi brutal orangtua siswa tersebut dilakukannya pada saat pihak sekolah sedang melaksanakan Ujian Akhir Semester (UAS).

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x