Agotugu FC Layangkan Surat Penolakan, Jadwal Pertandingan Belum Bisa Dirilis

- 28 Juli 2022, 19:24 WIB
Tim sepak bola Agotogu FC di turnamen Divisi Utama Piala Bupati Flotim 2022.
Tim sepak bola Agotogu FC di turnamen Divisi Utama Piala Bupati Flotim 2022. /Zona Flores/Facebook.com

FLORES TERKINI – Klub sepak bola yang bermarkas di Pepakgeka, Adonara Timur, Kabupaten Flores Timur, Agotugu FC, melayangkan surat penolakan hasil sidang Komisi Disiplin (Komdis) yang dikeluarkan pada Rabu 27 Juli 2022.

Sebelumnya, hasil sidang Komdis dengan Nomor: 03-KOMDIS-AF/VII/2022 tentang Surat Pengajuan Protes Manajer Agotugu FC Nomor:007/AGTFC/PG/VII/2022 menyatakan bahwa kedua tim yakni Agotugu FC dan Bon Kota akan melanjutkan pertandingan dengan durasi waktu 2x10 menit dan dilanjutkan dengan drama adu pinalti.

Surat penolakan hasil sidang Komdis ini ditandatangani oleh Manajer Agotugu FC, Oktavianus Tura Bada, dan assiten pelatihnya Yulianus Tura Bada, dengan nomor surat: 008/AGFC/PG/VII/2022.

Baca Juga: Fakta atau Hoaks: Video Viral UFO Muncul di Tanah Abang, Melayang Sejam Lebih

Surat penolakan itu ditujukan kepada Ketua Komisi Banding Askab PSSI Kabupaten Flores Timur, tertanggal 28 Juli 2022.

Ketua Askab PSSI Flotim, Yosep Tua Dollu SP ketika dihubungi awak media, Kamis 28 Juli 2022 membenarkan adanya surat penolakan dari Agotugu FC tersebut.

"Iya benar, Agotugu FC melakukan penolakan atas hasil sidang Komdis kemarin," ujarnya.

Baca Juga: Jadwal Acara TV di RCTI Hari Ini, Kamis 28 Juli 2022: Saksikan Aku Bukan Wanita Pilihan dan Ikatan Cinta

Surat penolakan tersebut tentu saja berdampak pada belum bisa dikeluarkannya jadwal pertandingan lanjutan Divisi Utama Piala Bupati Tahun 2022.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x