Resep Oreo Goreng Keriting yang Bikin Lumer di Mulut, Cocok untuk Jajan Anak Sekolahan

- 23 Agustus 2021, 15:13 WIB
Ilustrasi oreo. Ikuti resepnya di sini.
Ilustrasi oreo. Ikuti resepnya di sini. /Instagram.com/@bunbun_fafa

FLORES ERKINI – Buat kamu pecinta kuliner dan suka masak-masak. Tahukah kamu kalau kali ini ada resep baru dan bahan-bahannya super mudah didapati dan murah meriah.

Umumnya, semua orang menyukai cemilan jadi dari supermarket. Nah, kali ini kita beli bahan utama yang sudah jadi lalu kita mencoba mengkreasikan bahan itu menjadi cemilan versinya kita banget.

Kita punya resep namanya Oreo Goreng Keriting rasanya nikmat, enak, dan cocok jadi jajan atau bekal untuk anak-anak atau keluarga saat berlibur.

Baca Juga: Resep Kolak Biji Salak Kuning Rasa Gurih dan Legit: Cocok untuk Arisan Rumahan, Dijamin Halal

Nah, siapa yang mau coba. Yuk kepon kira-kira apa saja yang perlu dipersiapkan.

Bahan-bahan:

  • 5 keping oreo (beli di kios atau supermarket).
  • 5 sdm tepung terigu.
  • Keju.
  • Sejumput garam.
  • Air secukupnya.
  • Tepung panir.
  • Minyak untuk menggoreng.

Baca Juga: Resep Pondan Bolu Kukus Lapis Serikaya yang Paling Cocok untuk Cemilan Anak Kos

Cara membuat:

  1. Buka oreo keluarkan creamnya lalu masukan potongan keju. Lalu satukan kembali oreonya.
  2. Aduk tepung dan dengan air secukupnya hingga membentuk adonan kental.
  3. Celupkan oreo ke dalam adonan.
  4. Balut dalam tepung panir (ulang hingga dua kali).
  5. Goreng dalam minyak panas hingga berwarna kuning keemasan.

Nah, gampang, kan? Nikmati selagi panas dan rasakan sensasi lumer keju di dalam mulut. Kamu pengen coba. Selamat mencoba.***

Editor: Eto Kwuta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x