Konser Kebangsaan Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022, Slank Siap Getarkan Stadion Marilonga Ende

- 26 Mei 2022, 11:12 WIB
Grup Band Slank.
Grup Band Slank. /Instagram @jelajahinid

Lebih lanjut kata Djafar Acmad, ini adalah momentum penuh sejarah dan mengharapkan agar masyarakat harus bersukacita atas peristiwa bersejarah ini.

"Kita bangga Kota Ende ditentukan sebagai tempat perayaan peringatan Hari Lahir Pancasila secara nasional. Apalagi dipimpin langsung oleh Bapak Presiden. Ini momentum dan sejarah akan mencatatnya. Masyarakat harus bersukacita dan bersyukur,” ujar Bupati Djafar, Rabu 26 Mei 2022.

Baca Juga: Final Liga Champions Real Madrid vs Liverpool: Salah Termotivasi Usai Kalah dari City dan Los Blancos

Bupati Djafar kembali mengatakan bahwa para pencinta musik yang akan hadir menyaksikan konser kebangsaan pada peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022 tidak perlu merogoh kocek untuk menyaksikan konser Slank tersebut.

“Gratis. Ada door prize. Tidak ada biaya karcis,” kata Bupati Djafar.

Sebelumnya diberitakan, Kabupaten Ende akan mendapatkan kunjungan istimewa dari Presiden RI Joko Widodo.

Baca Juga: Trailer Cinta Setelah Cinta Kamis 26 Mei 2022: Sensasi Bercinta dengan Starla, Nico Terbayang Wajah Ayu

Kehadiran Jokowi di Kabupaten Ende ini guna mengenang kembali sejarah lahirnya Pancasila yang digagas oleh Presiden Soekarno.

Dalam memperingati hari lahirnya Pancasila 1 Juni 2022, Jokowi yang akan tiba di Ende juga dipastikan menjadi inspektur upacara dalam apel peringatan Hari Lahir Pancasila secara Nasional di Ende, NTT.***

Halaman:

Editor: Max Werang


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah