Presiden Jokowi Bakal Diberi Gelar Mosalaki Saat Hadiri Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022 di Ende

- 17 Mei 2022, 21:20 WIB
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. /Flores Terkini/setkab.go.id

FLORES TERKINI - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan akan mengunjungi Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada 1 Juni mendatang.

Kedatangan orang nomor 1 Republik Indonesia ke Kabupaten Ende, NTT ini dalam rangka mengikuti peringatan Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada 1 Juni 2022.

Bupati Ende Djafar Achmad sangat mengharapkan Presiden Jokowi Bisa hadir dalam upacara peringatan Hari Lahir Pancasila sekaligus parade kebangsaan ini.

Baca Juga: Tahapan Pemilu 2024, Penjabat Kepala Daerah Dilarang Bawa Misi Politik Tertentu

Bupati juga menginformasikan jika rencana kunjungan Presiden Jokowi ini sudah dibicarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ende dengan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).

Segala persiapan menyongsong datangnya Jokowi ke Kabupaten Ende sudah dilakukan oleh masyarakat dan segenap jajaran Pemkab Ende.

Lapangan Pancasila yang bakal menjadi lokasi perayaan peringatan Hari Lahir Pancasila sudah mulai ditata sejak beberapa bulan yang lalu.

Baca Juga: Merasa Terabaikan, Sejumlah Petani Sawit Swadaya Menggelar Aksi, 5 Tuntutan Dilayangkan kepada Pemerintah

Dikutip dari Kanal YouTube RRI Ende, Wakil Bupati Erikos Emanuel Rede menilai kedatangan Presiden kali ini tentu menjadi kabar gembira bagi Kabupaten Ende khususnya dan Provinsi NTT secara umum.

Halaman:

Editor: Ancis Ama

Sumber: YouTube RRI Ende


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x