Sentil Pihak yang Tak Percaya dengan Tertangkapnya Munarman, Ferdinand Hutahaean: Negara Tak Butuh Itu

- 28 April 2021, 17:26 WIB
Ferdinand Hutahaean mendukung Densus 88 Antiteror Polri dalam penangkapan Munarman.
Ferdinand Hutahaean mendukung Densus 88 Antiteror Polri dalam penangkapan Munarman. /Instagram.com/@ferdinand_hutahaean

FLORES TERKINI - Mantan Panglima Komando Laskar Islam FPI, Munarman, ditangkap oleh Densus 88 Anti Teror Polri pada Selasa, 27 April 2021. Informasi ini dibenarkan oleh Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Ahmad Ramadhan.

Menurutnya, penangkapan Munarman tersebut terkait kasus baiat di tiga wilayah, yakni baiat di UIN Jakarta, baiat di Makassar dan Medan.

"Jadi terkait kasus baiat di UIN Jakarta, kemudian juga kasus baiat di Makassar dan ikuti baiat di Medan," kata Kombes Ahmad Ramadhan.

Baca Juga: Resmi Dilantik Jadi Menteri Investasi, Begini Penjelasan Bahlil Lahadalia Terkait Peran Kementerian Investasi

Terkait penangkapan Munarman tersebut, Fadli Zon memberi tanggapan. Menurutnya, ia mengenal baik Munarman dan karena itu ia tidak yakin jika Munarman terlibat dalam dugaan kasus teorisme.

"Saya mengenal baik Munarman dan saya tidak percaya dengan tuduhan teroris ini," kata Fadli Zon pada Selasa, 27 April 2021, sebagaimana dikutip dari akun Twitter pribadinya.

Fadli Zon bahkan menilai bahwa tuduhan teroris terhadap Munarman adalah tuduhan yang tidak benar dan kurang kerjaan.

Baca Juga: Inilah Kapal Selam Tercanggih di Dunia Hingga Bernilai Triliunan, Cek Daftar di Sini

"Sungguh mengada-ada dan kurang kerjaan," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah