Setelah Liburan Panjang, Menkominfo Ajak Sivitas Kementerian Lanjutkan Akselerasi Transformsi Digital

- 10 Mei 2022, 10:28 WIB
Menkominfo Johnny G. Plate.
Menkominfo Johnny G. Plate. /www.kominfo.go.id

FLORES TERKINI - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Jhonny G. Plate, mengajak sivitas kementerian untuk melanjutkan agenda akselerasi transformasi digital nasional setelah liburan panjang Hari Raya Idul Fitri baru-baru ini.

"Mudik panjang yang penuh dengan sukacita dan kegembiraan menandakan semangat baru dalam menyukseskan program kerja dan berbagai target. Saya berharap momentum ini memberikan semangat baru, recharged, memompa semangat dalam melanjutkan agenda transformasi digital nasional kita," kata Menteri Jhonny dikutip ANTARA, Selasa 10 Mei 2022.

Menurut Menteri Jhony, masih banyak tugas yang harus diselesaikan untuk mencapai transformasi digital yang insklusif, berkelanjutan dan memberdayakan.

Baca Juga: Berusia 11 Tahun, Anak Tukang Servis Sepeda di Wonogiri Ini Piawai Menirukan Melodi Metallica

"Seperti misalnya suksesnya Analog Switch Off (ASO) yang telah kita awali dan kita mulai dari tanggal 30 April tahun 2022 beberapa hari yang lalu. Pembangunan infrastruktur digital Base Transceiver Station (BTS), akses internet, penggelaran optik, dan lain sebagainya," ujarnya.

Selain itu yang menjadi bagian dari transformasi digital adalah pengembangan talenta digital tingkat dasar, tingkat menengah, dan tingkat lanjut.

Menteri Jhony menginstruksikan seluruh pimpinan dan pelaksana di satuan kerja dan unit pelaksana teknis di lingkungan Kementrian Kominfo melakukan penyerapan anggaran lebih progresif.

Baca Juga: Jadwal Acara dan Live Streaming Trans 7 Selasa 10 Mei 2022, Nonton On The Spot dan Anak Sekolahan

Menurut Kominfo per 8 Mei 2022, penyerapan anggaran belum optimal. Oleh karena itu Jhonny mengajak seluruh sivitas Kementrian Kominfo untuk mengelola anggaran dengan baik agar bermanfaat bagi masyarakat.

Halaman:

Editor: Max Werang

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x