Kronologi Ledakan di Astana Anyar, Polisi Pastikan Penyebabnya Bom Bunuh Diri

- 7 Desember 2022, 11:19 WIB
Bukti sementara terkait aksi bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Kota Bandung.
Bukti sementara terkait aksi bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Kota Bandung. /Kolase Twitter @yusuf_dumdum/

Selain itu, terdapat juga tubuh seseorang yang tidak lagi utuh, juga ditemukan di lokasi kejadian. Sosok ini diduga sebagai pelaku bom bunuh diri.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jawa Barat, Ibrahim Tompo, membenarkan adanya kejadian ledakan bom di Polsek Astana Anyar tersebut.

Menurutnya peristiwa ledakan itu terjadi pukul 08.20 WIB, berasal dari bom bunuh diri.

Baca Juga: Ledakan di Polsek Astana Anyar Diduga Bom Bunuh Diri

Meski demikian, Kabid Humas Polda Jawa Barat belum bisa memastikan identitas pelaku bom bunuh diri itu.

“Yang jelas kini telah dalam penyelidikan kepolisian yang tidak kurang dari satu jam langsung turun ke lapangan,”ujarnya.

Ledakan bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar Kota Bandung tersebut sebelumnya ramai beredar di media sosial.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Mantan Petinggi Sunda Empire Lord Rangga Dikabarkan Meninggal Dunia

Dari beberapa unggahan, tampak potongan tubuh yang diduga merupakan korban atau pelaku bunuh diri pun ikut disebarkan.

Dalam foto yang tersebar juga terlihat bagian depan Polsek Astana Anyar sudah berantakkan.

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x