Prediksi Tunas Cendana vs Amri FC di Turnamen Gawerato Cup 2023, Finishing Touch Jadi Masalah?

8 Juli 2023, 17:50 WIB
Pemain Ritaebang FC /Max Werang/

FLORES TERKINI - Perhelatan turnamen Pancawindu Gawerato Cup 2023 tinggal beberapa laga lagi di babak penyisihan grup menuju babak 16 besar. Di grup D, salah satu klub yang barusan menjuarai turnamen Santu Petrus Cup Lemanu, yakni Tunas Cendana, hingga pertandingan kedua penyisihan grup baru mengumpulkan empat poin, hasil dari sekali seri dan sekali menang dan menjadi pemuncak grup.

Sementara itu, rekan dalam satu grup yakni Amri Riangkoli dan Putra Pelangi Lamakera sedang bertengger di posisi kedua dengan raihan dua poin hasil dua kali seri. Sedangkan, Watotutu FC bercokol di dasar grup dengan raihan satu poin dari dua pertandingan yang dihelat.

Keempat tim ini sama-sama berpotensi lolos ke babak selanjutnya, andai di pertandingan terakhir babak penyisihan grup berhasil keluar sebagai pemenang.

Baca Juga: Tunas Cendana Pimpin Grup D Turnamen Gawerato Cup 2023 Usai Menang Tipis atas Watotutu FC

Tunas Cendana FC yang bermarkas di Kelurahan Ritaebang, Kecamatan Solor Barat, Kabupaten Flores Timur, tentu tidak mau kecolongan, sebab hanya butuh satu poin mereka akan melenggang mulus ke babak 16 besar.

Itu artinya, hasil seri antara Tunas Cendana FC vs Amri FC yang akan dihelat di lapangan Gawerato, Kamis, 13 Juli 2023, pada pertandingan perdana menjadi penentu langkah perjalanan Billy Likunara dkk ke fase selanjutnya.

Sang pelatih Tunas Cendana, Adi Keban, usai pertandingan melawan Watotutu FC mengatakan bahwa kemenangan menjadi harga mati buat anak asuhnya, agar langkah menuju ke babak selanjutnya semakin terbuka.

Baca Juga: Radar FC, The Black Horse Sang Pendatang Baru Kandaskan Mimpi Tunas Cendana FC

"Saya sudah menyampaikan kepada segenap pemain dan manajemen Tunas Cendana bahwa di pertandingan terakhir itu kemenangan menjadi harga mati," ujar mantan pemain Tremor Ende kala masih berseragam SMA ini.

Meskipun dirinya dalam optimisme yang kuat, ia juga tak mau sumringah dengan menanggap remeh lawan. Baginya, setiap pertandingan adalah laga final.

"Saya menaruh hormat pada Amri FC. Mereka adalah lawan yang tangguh sebab di dua pertandingan terakhir selalu imbang. Itu artinya Amri FC akan berjuang untuk meraih kemenangan," ujar Adi Keban.

Baca Juga: Jadwal Divisi Utama Piala Bupati Flotim Jumat 5 Agustus 2022: The Black Horse Radar vs The Blues Tunas Cendana

Sebelum mengakhiri percakapan, Adi Keban bersama manajemen Tunas Cendana meminta kepada seluruh suporter Tunas Cendana Mania yang hendak menyaksikan pertandingan ini agar untuk tetap menjaga suportivitas dan menaruh hormat pada penyelenggara.

"Kami meminta kepada seluruh supporter Tunas Cendana Mania agar tetap menjunjung tinggi suportivitas dan menaruh hormat pada panitia penyelenggara turnamen Pancawindu Gawerato Cup 2023," ujarnya.

Finishing Touch Jadi Masalah?

Finishing Touch atau sentuhan terakhir bagi Tunas Cendana bukanlah sebuah masalah yang besar. Namun pada kenyataannya, di pertandingan sebelumnya berhadapan dengan Watotutu FC, Billy Likunara tak mampu menjebol gawang lawan kala dirinya one to one atau satu lawan satu dengan sang penjaga gawang.

Sebuah tendangannya hanya membentur tiang gawang dan tidak berhasil menambah pundi-pundi gol buat Tunas Cendana. Adi Keban pada kesempatan itu mengatakan bahwa faktor ketenangan menjadi penentu jika sang pemain sudah berhadapan langsung dengan penjaga gawang.***

Editor: Ade Riberu

Tags

Terkini

Terpopuler