Lowongan Kerja Online Tanpa Modal untuk Pelajar, Bisa Kantongi Puluhan Juta Rupiah dengan Syarat Ini

8 Maret 2023, 17:39 WIB
Ilustrasi lowongan kerja online tanpa modal untuk pelajar. /Unsplash/Eric Prouzet

FLORES TERKINI – Berbisnis memang tidak ada batas usia dan bisa dilakukan oleh siapa saja, terutama bagi para pelajar atau mahasiswa.

Di sisi lain, semua yang ada di sekeliling kita bisa dijadikan peluang bisnis, asal kita memiliki kemauan serta disiplin yang tinggi, terutama bisnis online.

Bisnis online merupakan kesempatan dan peluang besar bagi kamu yang suka berselancar di dunia internet. Tak jarang dalam waktu singkat seseorang sudah bisa mencapai kesuksesan dan meraih jutaan rupiah dari bisnis yang ia geluti.

Baca Juga: RESMI Kemendikbudristek Umumkan PPPK 2022, Cek Nama Anda di sscasn.bkn.go.id Sekarang Juga!

Dengan kemampuan jangkauan internet, peluang begitu terbuka lebar bagi semua orang yang ingin mulai bisnis online, atau sedang merencanakan atau baru memulai bisnis.

Ternyata banyak sekali peluang yang bisa kamu dapatkan menjadi sumber penghasilan atau usaha sampingan yang menjanjikan peluang di masa depan.

Pada kesempatan ini, Flores Terkini ingin membagikan informasi mengenai belajar bisnis dan membahas beberapa peluang bisnis. Ide bisnis online yang bisa kamu jalankan apalagi tanpa modal atau minimal modal dan resiko yang dikeluarkan.

Baca Juga: Salting dan Grogi! Milano Lubis Ungkap Pertemuan Indra Bekti dan Dilla Bak Pasangan Baru Pacaran

Ada beberapa peluang usaha yang bisa membantu sehingga kamu dapat menghasilkan uang dan mencapai kemampuan finansial.

Tanpa panjang lebar, berikut ide bisnis tanpa modal yang bisa dijalankan oleh seorang pelajar dan mahasiswa.

Join afiliasi program di marketplace

Program afiliasi atau afiliate program di mana sebuah websitenya menawarkan kerja sama kepada kita.

Baca Juga: Mengenal Gejala dan Pencegahan Leptospirosis, Ternyata Virusnya Datang dari Urine Hewan Ini

Sebagai calon marketer atau influencer untuk memasarkan produknya melalui tautan yang nanti diberikan dengan komisi persentasi dari penjualan produk yang kita referensikan.

Besar komisi yang kita dapatkan beragam tergantung dari giatnya kita mereferensikan produk yang kita tawarkan dari website yang memberikan program afiliasi.

Biasanya rentang komisi berada di kisaran 5 persen hingga 15 persen per penjualan produk yang kita tawarkan atau promosikan.

Baca Juga: Makin Panas! Indah Permatasari Diduga Tebar Sindiran yang Memicu Reaksi Sang Ibu, Psikolog Buka Suara

Bagaimana cara kerjanya? Pertama-tama Anda harus bergabung dengan salah satu program afiliasi seperti shopee affiliate, amazone assosiate, Lazada affiliate, dan lainnya.

Biasanya setiap program afiliasi memiliki syarat tertentu seperti promonya boleh menggunakan akun media sosial, YouTube, blog atau websitenya.

Setelah Anda diterima bergabung maka saatnya Anda mereferensikan atau mempromosikan link tentang produk yang anda tawarkan.

Baca Juga: Mau Lulus CPNS 2023? Yuk, Simak 5 Aplikasi Berikut untuk Kerjakan Try Out atau Latihan Soal

Apabila nanti ada transaksi maka yang mengurus kegiatan transaksi adalah seller/penjual, setelah selesai transaksi baru secara otomatis kita mendapatkan komisi.

Tentu saja hal ini merupakan bisnis yang mudah dan bisa kita jalankan tanpa modal asalkan kita ada kemauan.

Selain itu, berikut ini sedikit kiat yang harus di buat untuk sukses dalam bisnis afiliasi.

Baca Juga: TERBARU! Lulusan Paket C Bisa Ikut SNBT 2023, Ini Tahapan Pendaftarannya Lengkap dengan Materi

  1. Cari layanan/produk yang sedang populer yang sedang banyak dicari seperti produk fisik, produk digital, printable.
  2. Bangun audience atau calon pelanggan berdasarkan katagori misalkan peminat mendaki gunung, pecinta kucing, guru usia paud dll.
  3. Siapkan produk yang menarik sesuai katagori yang sesuai dengan minat audience. Coba kita riset sedikit produk atau layanan apakah yang dibutuhkan oleh mereka.
  4. Terus cari dan riset sampai mendapatkan winning produk.

Baca Juga: Bansos 2023 Cair Bulan Maret, Apa Saja? Simak Daftar Lengkap di Sini, Ada PKH sampai KIS Beserta Nominalnya

Buka Jasa Penulis

Artikel online di dunia digitalisasi sangat dibutuhkan sekali konten kreator yang bisa dijadikan media informasi bagi para pengiklan atau advitesier, sebagai media promosi layanan yang ingin ia iklankan.

Seperti pengusaha travel maka mereka membutuhkan para penulis digital artikel untuk memuat tulisannya mereferensikan bisnisnya sehingga pasar dapat menemukannya secara online.

Baca Juga: TERBARU! Ikatan Cinta Rabu 8 Maret 2023: Aduh! Aldebaran Kritis, Zara Makin Bebas Beraksi

Inilah peluang pasar yang bisa kita ambil untuk dijadikan bisnis sampingan online tanpa modal.

Biasanya para pencari penulis artikel akan berkumpul di marketplace khusus yang terpercaya sebagai penyedia layanan penulis seperti di floresterkini.pikiran-rakyat.com, kita dapat menemukan para freelancer digital, atau sribulancer, dan lain-lain.

Bisa juga kita menemukan pencari penulis atau menjual tulisan kita lewat media sosial atau blog.

Dalam kata kunci blog, artikel kita bisa menemukan peluang penulis artikel baik yang berbahasa Indonesia ataupun bahasa Inggris.***

Editor: Max Werang

Tags

Terkini

Terpopuler