CEK FAKTA: Sambangi Turki, Vladimir Putin dan Recep Tayyip Erdogan Bahas Konflik Israel-Palestina?

- 17 Mei 2021, 05:42 WIB
Pertemuan Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan.
Pertemuan Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. /Twitter.com/@DailySabah

FLORES TERKINI – Situasi Israel dan Palestina belakangan ini semakin memanas. Berbagai serangan dilancarkan kedua kubu terhitung sejak awal Mei 2021.

Perseteruan antara warga Palestina dengan polisi Israel itu akhirnya bermuara pada serangan roket bertubi-tubi, terutama di kawasan Jerussalem dan Jalur Gaza.

Belakangan, Israel dengan berani mengirimkan jet perang untuk mengebom Jala Tower, yang merupakan lokasi kantor Al-Jazeera TV dan Associated Press serta apartemen hunian.

Baca Juga: Cara Simple Menghemat Budget Pernikahan, Salah Satunya Pilih Menu yang Sederhana

Pertikaian antara Israel dan Palestina itu akhirnya memantik reaksi dari berbagai para petinggi negara, Indonesia tak terkecuali. Beragam dukungan untuk segera mengakhir konflik tersebut pun diserukan.

Tak sampai di situ, konflik Israel-Palestina juga menjadi perhatian tersendiri bagi warga dunia maya. Media sosial  (medsos) dibanjiri informasi seputar konflik Israel-Palestina.

Alih-alih memberi informasi terkait perkembangan terkini situasi Israel-Palestina, tak sedikit konten yang menjurus ke informasi tak benar alias hoaks.

Baca Juga: Indomaret Mau Diboikot Para Buruh Gegara THR yang Tak Kesampaian

Belum lama ini, salah seorang pengguna Twitter dengan nama akun @qtrix mengunggah sebuah video pada Kamis 13 Mei 2021, yang kemudian dibagikan sebanyak 13 kali dan disukai 18 kali, terhitung pada Sabtu 15 Mei 2021.

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x