Pasutri Harus Tahu! Begini Cara Aman Berhubungan Intim Saat Hamil Menurut Tim Medis Siloam Hospital

- 1 November 2023, 15:24 WIB
Ilustrasi ibu hamil atau bumil.
Ilustrasi ibu hamil atau bumil. /Pixabay

5. Tidak Memiliki Riwayat Pendarahan

Tips berhubungan saat hamil yang tak kalah penting yaitu memastikan bumil tidak memiliki riwayat gangguan kesehatan tertentu, seperti pendarahan.

Pasalnya, pendarahan yang terjadi selama masa kehamilan dapat dipicu oleh plasenta previa, yaitu kondisi ketika plasenta atau ari-ari melekat pada bagian bawah dekat pembukaan rahim.

Calon ibu dengan kondisi plasenta previa perlu pemeriksaan lebih rutin untuk memantau kondisi kehamilannya, dikarenakan kondisi ini dapat memicu perdarahan pada ibu hamil.

Baca Juga: Kasur dan Bed Cover: Kunci untuk Kenyamanan Tidur yang Maksimal

Manfaat Berhubungan Intim Saat Hamil

Terkait manfaat berhubungan intim saat hamil (bila dilakukan dengan tepat dan sesuai aturan) bagi bumil maupun pasangannya sebagai berikut.

1. Meningkatkan Kualitas Orgasme

Saat hamil, organ intim wanita menjadi lebih sensitif. Hal ini dikarenakan terjadi peningkatan pada aliran darah ke organ-organ reproduksi serta peningkatan pada hormon progesteron, estrogen, dan oksitosin, yang dapat membuat wanita lebih bergairah melakukan hubungan intim. Sehingga, kualitas orgasme pun lebih meningkat.

Baca Juga: India dan Bangladesh Laporkan Peningkatan Wabah Virus Nipah, Kemenkes RI Tingkatkan Kewaspadaan

2. Menjaga Kebugaran

Berhubungan intim dapat meningkatkan metabolisme sehingga akan lebih banyak kalori yang dibakar. Pembakaran ekstra kalori ini dapat membantu menjaga kebugaran baik bagi ibu hamil maupun pasangan.

3. Mempererat Hubungan Bersama Pasangan

Hormon oksitosin yang dilepaskan saat berhubungan intim secara alami dapat merangsang ikatan dan keintiman yang baik antara ibu hamil dan suami. Sehingga melakukan hubungan intim secara tepat dapat mempererat bonding selama kehamilan.

Baca Juga: Ketahui Jenis-Jenis Sakit Kepala Berbahaya, Nomor 4 Bisa Sebabkan Kematian, WASPADALAH!

Halaman:

Editor: Max Werang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x