Felix Suban Hoda dan Paulus Petala Kaha Dilantik Jadi Pejabat Eselon II Flotim

- 23 Maret 2022, 10:28 WIB
Bupati Flotim Antonius Gege Hadjon saat melantik dua pejabat baru di jabatan Eselon II, Selasa 23 Maret 2022.
Bupati Flotim Antonius Gege Hadjon saat melantik dua pejabat baru di jabatan Eselon II, Selasa 23 Maret 2022. /Facebook Prokompim Flotim/

FLORES TERKINI - Felix Suban Hoda dan Paulus Petala Kaha dilantik oleh Bupati Flores Timur (Flotim) untuk menempati jabatan Eselon II di Kabupaten Flotim, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa 22 Maret 2022.

Sebelumnya posisi tersebut menyisakan jabatan kosong pada dua bidang kepemerintahan di Kabupaten Flotim, yakni pada Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga serta Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa.

Untuk itu Bupati Flotim Antonius H. Gege Hadjon melantik pejabat tinggi pratama atas nama Felix Suban Hoda untuk menempati jabatan sebagai Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Flotim.

Baca Juga: Sepeda Motor Tak Bertuan Ditemukan di Kawasan Mandalika Usai Event MotoGP Indonesia 2022

Sementara itu, Paulus Petala Kaha dilantik untuk menjabat sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Flotim.

Dalam sambutannya Bupati Anton Hadjon menegaskan, kedua orang pejabat tinggi pratama yang dilantik telah melalui proses dan mekanisme panitia seleksi sesuai aturan yang berlaku dan tanpa intervensi Pemerintah Kabupaten Flotim.

“Saya yakin sekali bahwa tim panitia seleksi telah bekerja secara maksimal dan tanpa intervensi dari saya sehingga proses itu telah melahirkan orang-orang yang dapat menyelesaikan persoalan-persoalan yang masih ada pada kedua dinas tersebut,” kata Bupati Anton Hadjon, dikutip dari Facebook Prokompim Flotim.

Baca Juga: Jadwal Acara dan Live Streaming Trans TV 23 Maret 2022, Nonton Film Criminal dan Three Kingdoms

Selanjutnya Bupati Anton Hadjon berpesan kepada kedua pejabat yang baru dilantik, agar setiap masalah yang ada pada OPD masing-masing harus diselesaikan dengan bijak dan terus meningkatkan prestasi OPD yang bersangkutan menuju arah yang lebih baik lagi.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x