Hadir di Pembukaan Rakersnas V Projo, Presiden Jokowi: Ojo Kesusu Sik

- 21 Mei 2022, 17:11 WIB
Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi.
Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi. /Instagram @jokowi

FLORES TERKINI – Presiden RI Joko Widodo menghadiri Pembukaan Rakernas V Pro Jokowi (Projo) di Magelang, Sabtu 21 Mei 2022.

Dalam kesempatan itu, Joko Widodo memberikan pesan kepada para sukarelawan Pro Jokowi (Projo).

Jokowi meminta para relawannya untuk tidak tergesa-gesa berbicara politik tentang calon presiden pada Pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga: Prilly Latuconsina Kepincut Nikah di Usia Muda, Imbas Serial My Lecturer My Husband Season 2?

Joko Widodo kembali mengatakan bahwa yang lebih fokus untuk dikerjakan adalah menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada.

"Fokus untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada dahulu, ojo kesusu sik, jangan tergesa-gesa, meskipun mungkin yang dukung ada di sini," ujarnya dikutip dari ANTARA, Sabtu 21 Mei 2022.

Hadir pada pembukaan Rakesnas V Projo tersebut antara lain Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Dewan Pertimbangan Presiden Sidarto Danusubroto, dan para pengurus Projo dari berbagai daerah.

Baca Juga: Jadwal Acara dan Live Streaming tvOne 21 Mei 2022, Nonton Best World Boxing dan One Pride MMA

Jokowi pun kembali menyinggung berbagai persoalan bangsa, antara lain, persoalan energi, pangan, dan situasi geopolitik dunia. Presiden meminta semua pihak bekerja keras menyelesaikan persoalan itu.

Halaman:

Editor: Max Werang

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x