Prakiraan Cuaca Kamis, 14 Juli 2022: Waspadai Hujan Petir dan Gelombang Tinggi di Beberapa Wilayah

- 13 Juli 2022, 21:56 WIB
Ilustrasi gelombang tinggi di sejumlah wilayah perairan Indonesia.
Ilustrasi gelombang tinggi di sejumlah wilayah perairan Indonesia. /Pixabay/Kanenori./

FLORES TERKINI – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis informasi terbaru terkait prakiraan cuaca di 34 provinsi di Indonesia, untuk hari Kamis, 14 Juli 2022.

Berdasarkan prakiraan BMKG, hujan disertai petir bakal melanda beberapa wilayah pada Kamis, 14 Juli 2022 besok.

Masyarakat juga diminta untuk mewaspadai gelombang tinggi di sepanjang daerah konvergensi di Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis Chandragupta Maurya Episode 11 Hari Ini: Raja Dhana Nanda Berhasil Dikibuli, Sosok Ini Jadi Tumbal

Melalui Prakirawan Marlin Denata, BMKG memprakirakan wilayah Sumatera esok hari umumnya diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang. Namun, waspadai potensi hujan disertai petir untuk wilayah Tanjung Pinang.

“Dan bagi sobat yang berada di wilayah Banda Aceh, cuaca esok hari diprakirakan cerah berawan,” kata Marlin Denata, dikutip dari kanal Youtube Info BMKG, Rabu, 13 Juli 2022.

Untuk wilayah Jawa, cuaca esok hari diprakirakan hujan dengan intensitas ringan terjadi di wilayah Bandung, Serang, dan Surabaya.

Baca Juga: Apa Itu Angin Monsun Timur? Faktor Penyebab Suhu Udara di NTT Begitu Dingin Belakangan Ini

Sementara di wilayah Yogyakarta, cuaca esok hari diprakirakan terjadi hujan dengan intensitas sedang.

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: YouTube Info BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x