Gerhana Matahari Hibrida Diprediksi Hadir Tepat di Ramadhan 2023, Cek Lokasinya!

- 18 April 2023, 10:20 WIB
Ilustrasi Gerhana Matahari Hibrida.
Ilustrasi Gerhana Matahari Hibrida. ///Unsplash/Mathew Schwartz

FLORES TERKINI – Kabar baik bagi Anda yang penasaran akan fenomena Gerhana Matahari Hibrida yang terbilang unik. Menurut prediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), fenomena alam ini akan muncul pada tanggal 20 April 2023.

Peristiwa menakjubkan tersebut diperkirakan akan berlangsung pada pukul 09.29.27 WIB, puncaknya pada pukul 10.45.23 WIB, dan berakhir pada pukul 12.06.41 WIB.

Gerhana matahari kali ini terjadi pada akhir bulan Hijriyah, saat bulan mengalami konjungsi dan posisinya sejajar dengan matahari dan bumi dalam satu garis ekliptika, demikian dilansir dari NU Online pada Selasa, 18 April 2023.

Baca Juga: 2 Hari Lagi Gerhana Matahari Hibrid Terjadi, Berikut Daftar Wilayah yang Bakal Dilintasi

“Gerhana matahari bisa terjadi di akhir bulan Qamariyah pada fase bulan mati, atau ijtimak atau ada yang menyebut juga konjungsi. Itu pun baru terjadi kalau posisi matahari, bulan, dan bumi dalam satu garis ekliptik atau zodiak yang sama dan derajat yang sama,” terang KH Sirril Wafa, Ketua Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU).

Kiai Sirril menegaskan, gerhana matahari ini tidak terjadi setiap bulan, karena posisi lintasan bulan terhadap garis edar ekliptika tidak berimpit, melainkan ada kemiringan sekitar lima derajat.

“Jadi saat terjadi ijtimak, bulan yang berada di tengah antara bumi dan matahari tidak selalu persis sebaris. Yang artinya, piringan bulan yang tampak dari bumi tidak selalu menutupi matahari,” lanjutnya.

Baca Juga: Gerhana Matahari Ring of Fire Bakal Terjadi Hari Kamis 10 Juni 2021

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: NU Online


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x