Jelang Gelaran MotoGP 2022, Sirkuit Mandalika Kembali Bersolek: Berikut Beberapa Hal yang Perlu Dibenahi

- 27 Desember 2021, 18:09 WIB
Ilustrasi Sirkuit Mandalika yang Bersolek Jelang MotoGP 2022
Ilustrasi Sirkuit Mandalika yang Bersolek Jelang MotoGP 2022 /Pixabay/

Tujuan utama dari pembenahan sarana prasarana di empat pelabuhan dan bandara ini adalah untuk kenyamanan para penonton yang datang dari luar NTB.

Penyelenggara berharap bisa memberikan pengalaman berarti kepada para penonton yang akan datang di salah satu Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) ini.

Baca Juga: Perdana Menteri Israel Naftali Bennett Ungkap Niatnya untuk Gandakan Jumlah Penduduk di Dataran Tinggi Golan

Mantan Panglima TNI ini juga menginformasikan jika Bandara Internasional Lombok saat ini sudah bisa didarati pesawat-pesawat berbadan besar seperti Boeing 777 dan 747.

"International bisa didarati pesawat berbadan lebar di Bandara Internasional Lombok, (Boeing) 777 maupun 747, sehingga untuk dukungan logistik juga tidak ada masalah karena enam pesawat bisa parkir di apron yang sudah disiapkan oleh bandara," katanya.

Untuk keempat pelabuhan yang juga menjadi pintu masuk nantinya akan disiapkan juga shuttle bus menuju sirkuit Mandalika.

Baca Juga: Jadwal Acara dan Live Streaming SCTV 27 Desember 2021: Saksikan Love Story The Series dan Dewi Rindu

Meski pembenahan difokuskan pada pintu-pintu yang menjadi akses masuk ke sirkuit Mandalika, pembenahan juga sebenarnya dilakukan di area sirkuit.

Beberapa hal di sirkuit Mandalika yang perlu dibenahi oleh pihak penyelenggara seperti paddock, pit building, dan lintasan sirkuit.

"Termasuk juga akan disiapkan untuk penonton adalah grandstand yang kapasitasnya kita siapkan 50 ribu, jadi baik untuk penonton yang premium maupun reguler kita siapkan, itu di luar royal box," ucap Hadi.

Halaman:

Editor: Ancis Ama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah