PSSI Putuskan Penundaan Laga Lanjutan BRI Liga 1 Antara Persipura vs Madura United, Ini Alasannya

- 1 Februari 2022, 23:17 WIB
 Laga antara Persipura vs Madura United sebenarnya dijadwalkan bertanding hari ini Selasa 1 Februari 2022 pada pukul 15.15 WIB di Stadion Kompyang Sujana.
Laga antara Persipura vs Madura United sebenarnya dijadwalkan bertanding hari ini Selasa 1 Februari 2022 pada pukul 15.15 WIB di Stadion Kompyang Sujana. /Antara News

FLORES TERKINI - Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) akhirnya membatalkan pertandingan BRI Liga 1 antara Persipura vs Madura United.

Laga antara Persipura vs Madura United sebenarnya dijadwalkan bertanding hari ini Selasa 1 Februari 2022 pada pukul 15.15 WIB di Stadion Kompyang Sujana.

Namun, laga itu akhirnya dibatalkan karena ada 24 orang dinyatakan positif Covid-19 yang mana 19 orang di antaranya merupakan pemain.

Baca Juga: Mbappe Capai Kesepakatan dengan Real Madrid, Los Blancos Dapat Tambahan Amunisi Baru di Musim Panas

Dalam rilisan resminya, PSSI mengatakan bahwa Madura United tidak akan bertanding karena kehilangan banyak pemainnya.

PSSI dengan mengacu pada regulasi PT. Liga Indonesia Baru (LIB) akhirnya memutuskan untuk menunda laga ini.

"Sebanyak 19 pemain plus official Madura United positif Covid-19, sehingga total ada 24 orang," tulis PSSI dalam rilisan resminya.

Baca Juga: 2 Pebasket Terpapar Covid-19, Laga IBL Pelita Jaya vs Satya Wacana Hari Ini Ditunda

Terhadap kondisi tersebut, Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto, Sekjen Yunus Nusi dan Pihak PT. Liga Indonesia Baru langsung mengadakan rapat darurat pada Minggu, 31 Januari 2022 malam WIB.

Halaman:

Editor: Eto Kwuta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah