SEDANG BERLANGSUNG BRI Liga 1, Arema vs Persik Kediri: Derby Jawa Timur, Singo Edan Siap Tempel Bali United

- 27 Februari 2022, 18:14 WIB
 rema FC akan kembali melakoni Derby Jawa Timur kontra Persik Kediri pada laga ke-28 Liga 1 2021/2022, Minggu 27 Februari 2022, pukul 20.45 WIB.
rema FC akan kembali melakoni Derby Jawa Timur kontra Persik Kediri pada laga ke-28 Liga 1 2021/2022, Minggu 27 Februari 2022, pukul 20.45 WIB. /Tangkap layar Instagram.com/ @liga1match

FLORES TERKINI - Arema FC akan kembali melakoni Derby Jawa Timur kontra Persik Kediri pada laga ke-28 Liga 1 2021/2022, Minggu 27 Februari 2022, pukul 20.45 WIB.

Kali ini Singo Edan bertekad meraih kemenangan untuk mengobati luka lama yang belum sembuh sejauh ini.

Pertandingan Arema vs Persik dalam pekan ke-28 BRI Liga 1 Indonesia di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, dapat disaksikan melalui link live streaming di akhir artikel ini.

Baca Juga: Pemilik Chelsea asal Rusia Roman Abramovich Ungkap akan Serahkan Klubnya kepada Wali Yayasan Amalnya

Duel ini merupakan satu di antara laga derby Jawa Timur yang tersaji dan diprediksi akan berlangsung dengan suhu yang cukup panas.

Persik Kediri sendiri merupakan tim yang mulai memilik performa yang membaik dan kini bertengger di peringkat 10 klasemen BRI Liga 1.

Mereka hanya kalah sekali dari 10 pertandingan yang mereka lakoni sejauh ini.

Baca Juga: Link Live Streaming Gratis Manchester United vs Watford Malam Ini: The Hornets Berjuang Jauhi Zona Degradasi

Tim berjuluk Macan Putih itu kini telah mengumpulkan 33 poin dari 27 pertandingan yang sudah mereka lakoni sejauh ini.

Memenangakan laga melawan Arema Malang malam ini dapat membuka peluang mereka naik ke peringkat 8 untuk melangkahi PSIS Semarang yang mengumpulkan 35 poin.

Sementara bagi Arema FC, mereka harus segera bangkit setelah mengalami kekalahan dengan Persebaya pada laga pekan ke-27, Rabu, 23 Februari 2022 yang lalu.

Baca Juga: Nonton Liga Inggris Sabtu 26 Februari 2022: Leeds United vs Tottenham Hotspur, Ini Link Live Streamingnya

Persaingan papan atas klasemen masih terbuka karena jarak tim hingga peringkat lima sangat rapat.

Oleh karena itu, mereka harus memanfaatkan setiap pertandingan untuk meraih kemenangan.

Bagi Arema FC, kemenangan berarti membuat mereka terus menempel Bali United di puncak klasemen yang hanya berjarak satu poin.

Baca Juga: Fakta Menarik Jelang Laga Liga Champions Leg Pertama Chelsea vs Lille: Performa Les Dogues Untungkan The Blues

Namun, jika kembali gagal meraih tiga poin maka ada Persib dan Bhayangkara FC yang siap mengambil peringkat kedua.

LINK 1

LINK 2

Nah, bagi Anda penggemar sepak bola tanah air, selamat menonton jalannya pertandingan malam ini.***

Editor: Eto Kwuta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah