Intip Pesona Tanjung Kajuwulu Flores, Destinasi Wisata dengan Panorama Alam yang Indah dan Menakjubkan

- 16 April 2023, 17:47 WIB
Destinasi Wisata Tanjung Kajuwulu Sikka-Flores.
Destinasi Wisata Tanjung Kajuwulu Sikka-Flores. /Ade Riberu/FLORES TERKINI/Tangkap Layar YouTube Live Informasi

Selain itu, keindahan air laut yang berwarna hijau dan biru terhampar luas di sepanjang perjalanan menuju Tanjung Kajuwulu, yang dijamin akan menghipnotis penglihatan Anda.

Adapun untuk sampai ke pantai Tanjung Kawulu, Anda harus menempuh jarak sekitar 24,7 kilometer, dengan lama perjalanan sekira 30 menit dari Kota Maumere, baik dengan mengendarai mobil atau sepeda motor pribadi.

Baca Juga: KEREN Batik Sasambo Asal NTB: Simak Sejarah, Filosofi, Motif dan Warnanya yang Unik

Pesona Wisata Tanjung Kajuwulu Flores

Tanjung Kajuwulu memiliki panorama alam yang eksotis dan mempesona. Letaknya yang strategis dan memiliki konektivitas dengan destinasi wisata sekitarnya membuat tempat ini banyak dikunjungi oleh para wisatawan lokal maupun mancanegara.

1000 anak tangga di destinasi wisata Tanjung Kajuwulu Flores.
1000 anak tangga di destinasi wisata Tanjung Kajuwulu Flores. Kolase Foto Tangkap Layar YouTube Live Informasi

Di sekitar Tanjung Kajuwulu, ada destinasi wisata lain yang tak kalah bagusnya, antara lain Nusa Kutu, Agrowisata Magepanda, Bukit Salib, dan Taman Wisata Alam Laut Teluk Maumere.

Baca Juga: Atraksi Baru Siap Ramaikan Festival Bale Nagi di Flores Timur

Di Tanjung Kajuwulu, Anda akan dipertemukan dengan pantai berpasir putih, dengan air laut yang biru dan jernih serta hembusan angin yang menyejukkan, cocok buat kalian yang suka suasana tenang.

Selain itu, kalian juga dapat menikmati berbagai aktivitas pantai dan laut di kawasan Tanjung Kajuwulu seperti berenang, diving, dan snorkeling. Suara hantaman ombak pada tebing karang bakal memberikan sensasi tersendiri bagi kalian penikmat alam. Demikianpun duduk bersantai sambil ngemil dan bertukar cerita bersama kerabat menjadi hal yang juga bisa kalian lakukan di sini.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x