Renungan Katolik Minggu Paskah V, 7 Mei 2023: Inilah Makna Yesus sebagai Jalan, Kebenaran, dan Hidup

- 6 Mei 2023, 07:42 WIB
Ilustrasi Renungan Katolik Minggu Paskah V, 7 Mei 2023: Inilah Makna Yesus sebagai Jalan, Kebenaran, dan Hidup.
Ilustrasi Renungan Katolik Minggu Paskah V, 7 Mei 2023: Inilah Makna Yesus sebagai Jalan, Kebenaran, dan Hidup. /Flores Terkini/Pixabay

FLORES TERKINI – Renungan Katolik Minggu Paskah V mengajak umat sekalian untuk bersama-sama merenungkan hakikat Tuhan kita Yesus Kristus yang telah bangkit sebagai Jalan, Kebenaran, dan Hidup.

Adapun Bacaan Kitab Suci yang akan mengantar kita ke dalam inti permenungan di hari Minggu ini diambil dari Kisah Para Rasul 6:1-7, 1 Petrus 2:4-9, dan Injil Yohanes 14:1-12.

Yesus: Jalan, Kebenaran, dan Hidup

Baca Juga: Renungan Harian Katolik dan Bacaan Injil Senin 1 Mei 2023: Seorang Gembala Harus Berbau Domba

Saudara-saudari terkasih, nas Injil di hari Minggu ini dibuka dengan firman Tuhan yang meneduhkan hati di tengah pelbagai tantangan dan pergumulan hidup. Yesus berpesan: "Jangan gelisah hatimu".

Jangan cemas, karena Tuhan sendiri menjamin keselamatan akhir bagi kita umat-Nya, yang diungkapkan Yesus dalam lambang ‘Rumah Bapa’.

Ketika Thomas bertanya bagaimana caranya agar kita dapat menemukan jalan ke sana (Rumah Bapa, red), Yesus menyampaikan inti pewahyuan untuk kita hari ini dalam tiga kata kunci yakni: "Akulah jalan, kebenaran, dan hidup".

Baca Juga: Renungan Katolik Minggu Paskah IV 30 April 2023: 4 Ciri Khas Gembala yang Baik

Pertama, Yesus sebagai ‘Jalan’. Hal ini berarti Yesus tidak menunjukkan jalan gampang atau jalan pintas untuk dapat sampai ke Rumah Bapa, melainkan jalan benar kepada keselamatan, biarpun jalan itu sulit, yaitu jalan Salib.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x