Keunggulan bluDebit Card dan Cara Mendapatkannya, Produk Terbaru BCA yang Melengkapi Pilihan Metode Transaksi

- 28 Oktober 2023, 07:01 WIB
Talkshow bersama Head of Card & Personal Loan Business BCA Digital Rainer Sutedja dan Vice President & Head of Account Management - Financial Institutions PT Mastercard Indonesia Wibawa Prasetyawan terkait bluDebit Card.
Talkshow bersama Head of Card & Personal Loan Business BCA Digital Rainer Sutedja dan Vice President & Head of Account Management - Financial Institutions PT Mastercard Indonesia Wibawa Prasetyawan terkait bluDebit Card. /Dok. BCA Digital

Keunggulan bluDebit Card

bluDebit Card dari blu by BCA Digital hadir dengan berbagai keunggulan. Berikut beberapa keunggulannya, dari desain yang fun dan eco-friendly hingga jaringan yang luas.

1. Desain yang fun dan eco-friendly

Sesuai dengan ciri khas blu sebagai bank digital untuk anak muda, kartu bluDebit Card hadir dengan desain yang sederhana tapi tetap menarik, dan terbuat dari daur ulang sampah plastik.

Baca Juga: Shopee Terus Genjot Ekspor UMKM, Pedagang Sepatu Ini Kisahkan Perjalanannya

Pemilihan bahan tersebut sesuai dengan komitmen blu dalam menjaga dan melestarikan lingkungan yang sudah konsisten digaungkan lewat berbagai inisiatif keberlanjutan #bluBuatBaik.

2. Informasi aman terjaga

Pada kartu bluDebit Card tercantum nomor kartu dan nama pemilik di bagian belakang kartu saja, sedangkan informasi terkait tanggal masa berlaku dan nomor CVC hanya dapat diakses oleh sobatblu melalui aplikasi.

Baca Juga: Didiet Maulana Takjub, Shopee Tunjukkan Bukti Batik Lokal Juga Layak Ekspor

3. Anti boros

Sobatblu dapat mengatur limit kartu di jumlah tertentu dan akan mendapatkan notifikasi jika transaksi sudah melebihi limit tersebut.

4. Nyaman dan praktis

bluDebit Card menerapkan sistem contactless untuk kemudahan dalam berbelanja ataupun melakukan pembayaran di luar negeri, di mana sobatblu hanya perlu mendekatkan kartu ke mesin EDC/POS agar transaksi berjalan cepat, aman, dan nyaman.

Baca Juga: Program Ekspor Shopee, Produsen Batik di 514 Kabupaten dan Kota Bisa Ekspor Produk ke Asia dan Amerika Latin

5. Kontrol di aplikasi

Jika bluDebit Card hilang atau terdeteksi fraud, sobatblu hanya perlu melakukan pemblokiran melalui aplikasi blu agar kartu tidak disalahgunakan oleh orang yang menemukan.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x