Selain Minta Maaf, Begini Pesan Randy Badjideh untuk Warga Kota Kupang

- 1 Agustus 2022, 21:07 WIB
Terdakwa Randy Badjideh menangis saat membacakan pledoinya dalam sidang di PN Kupang, Senin, 1 Agustus 2022.
Terdakwa Randy Badjideh menangis saat membacakan pledoinya dalam sidang di PN Kupang, Senin, 1 Agustus 2022. /Nahor Fatbanu/Victory News

FLORES TERKINI – Terdakwa Randy Badjideh melayangkan permintaan maafnya kepada seluruh warga Kota Kupang selain kepada keluarga korban dan pihak-pihak terkait lainnya, karena telah membunuh Astri Manafe dan Lael Maccabe.

Permintaan maaf dari terdakwa Randy Badjideh tersebut disampaikannya saat sidang di Pengadilan Negeri Kupang hari ini, Senin 1 Agustus 2022, dengan agenda pembacaan pledoi terdakwa.

Terdakwa meminta maaf kepada semua warga Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), karena telah melakukan tindakan yang sangat keji.

Baca Juga: Divisi Utama Piala Bupati Flotim 2022 Dilanjutkan, Pelatih Radar FC: Siap Bertarung demi Harga Diri Lewotana

Randy Badjideh mengatakan, perbuatan yang dilakukannya dengan menghilangkan nyawa Astri dan Lael semoga dapat menjadi pelajaran bagi semua orang, agar tidak mengulangi perbuatan yang sama dengan yang telah dilakukannya.

"Kepada semua masyarakat Kota Kupang, mohon maaf yang sebesar-besarnya atas perbuatan saya. Kiranya peristiwa ini menjadi pelajaran besar bagi kita semua," ujarnya, dikutip dari victorynews.id.

Selain meminta maaf, Randy Badjideh juga menitipkan pesannya yang dikhususkan untuk seluruh warga Kota Kupang.

Baca Juga: Sinopsis Love Story The Series Senin 1 Agustus 2022: Amarah Ken Kian Memuncak Usai Maudy Ceroboh

"Sayangilah orang yang kita cintai sebagaimana mereka dengan perbuatan yang sesuai dengan agama kita masing-masing yang mengajarkan kebaikan yang sama," ujarnya sambil menangis.

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: victorynews.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x