Simak DCS DPRD Kabupaten Flores Timur Dapil 1, Ada Pelatih Sepak Bola Perseftim

- 8 September 2023, 10:59 WIB
ILUSTRASI: Pemilu 2024/Simak DCS DPRD Kabupaten Flores Timur Dapil I, Ternyata Ada Pelatih Sepak Bola Perseftim
ILUSTRASI: Pemilu 2024/Simak DCS DPRD Kabupaten Flores Timur Dapil I, Ternyata Ada Pelatih Sepak Bola Perseftim /ANTARA

FLORES TERKINI - Berikut ini adalah Daftar Calon Sementara (DCS) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (ADPRD) Kabupaten Flores Timur (Flotim), Provinisi Nusa Tenggara Timur (NTT), yang akan turut meramaikan pesta demokrasi rakyat pada Pemilu 2024.

Menariknya, dari DCS tersebut ada salah satu nama yang tidak asing lagi di kalangan pecinta sepak bola Flores Timur. Ia adalah Ignasius Hendrikus Sei Hallan atau yang akrab disapa Hengky Hallan.

Hengky Hallan masuk dalam DCS dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Sebelumnya, Hengky Hallan sendiri adalah pelatih sepak bola Perseftim yang berhasil membawa timnya melaju hingga babak 8 besar El Tari Memorial Cup (ETMC) XXXII di Kabupaten Rote Ndao beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: 51 Bacaleg Dapil 6 Solor Bakal Bertarung Rebut 4 Kursi di DPRD Flores Timur, Berikut Daftar Nama dan Partainya

Adapun Daerah Pemilihan (Dapil) 1 ini hanya meliputi satu kecamatan yakni kecamatan Larantuka, dan akan memperebutkan empat kursi sebagaimana yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Flores Timur.

Nah, untuk mengetahui siapa saja yang masuk dalam DCS ADPRD Flotim khusus Dapil 1, simak selengkapnya data berikut ini yang dikutip dari Surat Keputusan KPUD Flores Timur Nomor 319 tentang Daftar Calon Sementara Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Flores Timur dalam Pemilihan Umum Tahun 2024. Surat ini diterbitkan pada tanggal 18 Agustus 2023.

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)

  1. Syamsul Bahri Sulaiman
  2. Ignasius Hendrikus Sei Hallan
  3. Dzaakiyatun
  4. Yohanes Soeharto Keraf

Baca Juga: Amankan Ruang Siber dan Sistem Elektronik Pemilu 2024, BSSN Anggarkan Rp110 Miliar

Halaman:

Editor: Max Werang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x