Tinjau Lokasi Pengerjaan Aspal Ruas Jalan Ritaebang-Tanahlein-Lamaole, Camat Solor Barat Sentil Soal Kualitas

- 16 November 2023, 09:14 WIB
Camat Solor Barat Piter Kewuan bersama GS PT. Krisindo Sukses Sejahtera Steven Keyn di lokasi pengaslapan ruas jalan Ritaebang-Tanahlein-Lamaole, Rabu (15/11/2023) malam.
Camat Solor Barat Piter Kewuan bersama GS PT. Krisindo Sukses Sejahtera Steven Keyn di lokasi pengaslapan ruas jalan Ritaebang-Tanahlein-Lamaole, Rabu (15/11/2023) malam. /Max Werang/FLORES TERKINI

FLORES TERKINI, Flotim – Camat Solor Barat Petrus Kera Kewuan terjun langsung ke lokasi pengerjaan ruas jalan Ritaebang-Tanahlein-Lamaole. Giat peninjauan ini dilakukan pada Rabu, 15 November 2023, pukul 17.00 WITA.

Dalam kegiatan itu, ia memberikan apresiasi kepada PT. Krisindo Sukses Sejahtera yang sudah mulai melakukan pengaspalan.

Adapun proyek pengerjaan jalan dengan sumber dana dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2023 itu dengan jumlah dana sebesar Rp21.189.849.000.

Baca Juga: Pasar Daerah Larantuka Bertaburan Sampah, Pedagang Cuma Bisa Pasrah

Piter Kewuan, demikian Camat Solor Barat biasa disapa, mengatakan bahwa dalam peninjauan ini ia terus menekankan tentang pentingnya kualitas pekerjaan jalan tersebut.

"Saya turun ke lokasi mau meninjau secara langsung proses pengaspalan ini dengan maksud memastikan kualitas pengaspalan ini, agar pemanfaatannya sungguh sangat dirasakan oleh masyarakat," bebernya saat ditemui awak media di lokasi.

Piter Kewuan kembali mengatakan, dengan adanya infrastruktur jalan yang baik, tentu saja segala sektor pembangunan di desa-desa akan terasa lebih baik ke depannya.

Baca Juga: Ini Produk Lokal dan UMKM Terfavorit di Shopee 11.11 Big Sale, dari Sumatra hingga Papua

Halaman:

Editor: Max Werang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x