Roberth Jimmy Lambila, Sosok Tegas dan Berkomitmen Bakal Tinggalkan Kejari TTU

- 23 Mei 2024, 18:20 WIB
Kepala Kejaksaan Negeri Timor Tengah Utara (TTU), Dr. Roberth Jimmy Lambila, SH, MH.
Kepala Kejaksaan Negeri Timor Tengah Utara (TTU), Dr. Roberth Jimmy Lambila, SH, MH. /Dok. Jho Aban

"Selama saya mengabdi di kabupaten TTU sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Timor Tengah Utara, laporan yang masuk selalu kami komitmen untuk tetap menyelesaikannya," jelas Roberth.

Baca Juga: Bebaskan Status TSK Mantan Wabup Flores Timur, Kuasa Hukum ‘Tembak’ Penyidik, Ini Peluru Pertama

Pesan dan Harapan untuk Masa Depan

Dalam pesannya kepada seluruh bawahannya, Roberth menekankan pentingnya berbuat baik dan bekerja keras. "Tetap bekerja keras, komitmen, konsisten, tetap eksis, dan bekerja sesuai undang-undang yang berlaku," pesan Roberth.

Ia juga mengapresiasi rekan-rekan media yang selalu mendukungnya selama bertugas di TTU. "Pesan saya sederhana, tetap berbuat baik, kerja secara profesional, sesuai aturan, karena Tuhan selalu memberi jalan kepada kita untuk berbuat baik hari ini. Saya juga banyak berterima kasih kepada semua pers maupun media yang selalu mendukung saya selama saya di TTU ini," tutupnya.

Dengan perpindahan ini, masyarakat TTU tentu berharap penggantinya, Firman Setiawan, dapat melanjutkan kinerja positif yang telah dibangun oleh Roberth. Semoga Firman mampu membawa semangat baru dan tetap berkomitmen dalam menegakkan hukum di TTU, serta menjaga kepercayaan masyarakat di wilayah itu.***

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah