LTMPT Beri Perpanjangan Waktu untuk Permanen Akun, Berikut Batasannya

- 25 Maret 2022, 13:05 WIB
UTBK SBMPTN.
UTBK SBMPTN. /Instagram @ltmptofficial

FLORES TERKINI - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) kembali memberikan ruang dan waktu untuk melakukan permanen akun daftar masuk LPMPT.

Batas waktu yang diberikan oleh LPMPT adalah paling lambat pada 12 April 2022 pukul 15.00 WIB.

"LTMPT memberikan kesempatan pada peserta yang belum dapat melakukan permanen akun LTMPT untuk segera menyelesaikan permanen akun LTMPT paling lambat tanggal 12 April 2022 pukul 15.00 WIB,” ujar Ketua LTMPT, Mochammad Ashari, di Jakarta, Jumat 25 Maret 2022 dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Stok Minyak Goreng di Bulog Flotim Habis, Harga Bimoli dan Lovina di Pasaran Tembus Rp65 Ribu Per Liter

Seharusnya permanen akun LTMPT telah selesai pada 17 Maret 2022, namun karena ditemukannya berbagai permasalahan yang dialami peserta, LTMPT kemudian memperpanjang waktu permanen akun.

Hal ini dilakukan oleh LTMPT lantaran masih banyak ditemukannya akun yang belum permanen.

Akun LTMPT yang telah dipermanenkan merupakan syarat untuk mendaftar UTBK-SBMPTN 2022.

Baca Juga: Ramalan Shio 25 Maret 2022 Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci: Awas! Benci dan Cemburu Bisa Menuai Petaka

Periode registrasi akun LTMPT diselenggarakan dalam dua tahap yakni tahap satu untuk siswa kelas 12 yang mendaftar SNMPTN dan diselenggarakan pada 10 Januari 2022 hingga 28 Februari 2022.

Halaman:

Editor: Max Werang

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x