BLT Minyak Goreng Rp300 Ribu Siap Disalurkan: Pemerintah Menyasar 20,5 Juta Keluarga dan 2,5 Juta PKL

- 1 April 2022, 18:57 WIB
Pemerintah Siap Salurkan BLT Minyak Goreng.
Pemerintah Siap Salurkan BLT Minyak Goreng. /ANTARA/Desca Lidya Natalia

FLORES TERKINI - Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng siap disalurkan oleh Pemerintah. Ini adalah langkah yang diambil lantaran harga minyak goreng saat ini cukup tinggi.

Mahalnya harga minyak ini sendiri merupakan dampak dari melonjaknya harga minyak sawit di pasar Internasional. Karena itu, untuk meringankan masyarakat, pemerinta aka menyalurkan BLT minyak goreng.

"Untuk meringankan beban masyarakat pemerintah akan memberikan BLT minyak goreng," kata Presiden Jokowi di kanal Youtube Sekretariat Presiden pada Jumat, 1 April 2022, dikutip dari Antara.

Baca Juga: Susul Pertamax, Harga Pertalite hingga LPG 3 Kg Siap-Siap Ikut Melonjak

Besaran BLT minyak goreng senilai Rp300 ribu ini nantinya disalurkan kepada 20,5 juta keluarga dan 2,5 juta Pedagang Kaki Lima (PKL).

Dalam penjelasannya, Presiden Joko Widodo menyebutkan bahwa BLT minyak goreng ini disalurkan selama 3 bulan namun diserahkan sekaligus pada awal bulan April.

"Bantuan yang diberikan sebesar Rp100 ribu setiap bulan-nya. Pemerintah akan memberikan bantuan tersebut untuk 3 bulan sekaligus, yaitu pada April, Mei dan Juni yang akan dibayarkan di muka pada bulan April 2022 sebesar 300 ribu," kata Presiden Joko Widodo.

Baca Juga: Harga Pertamax di Bali, NTB, dan NTT Naik Menjadi Rp12.500 Per Liter Mulai 1 April 2022

Presiden juga menjelaskan bahwa BLT minyak goreng ini diberikan khusus kepada mereka yang sebelumnya sudah terdaftar sebagai penerima bantuan.

Halaman:

Editor: Ancis Ama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x