Muhammad Fadil Imron Kandidat Kapolri Yang Baru

- 20 Juni 2020, 16:50 WIB
 Irjen. Pol. Muhammad Fadil Imron
Irjen. Pol. Muhammad Fadil Imron /Dok.foto: Polda Jatim

WARNAMEDIABALI - Belum dua bulan menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Timur, nama Irjen. Pol. Dr. Drs. H.M. Fadil Imran M.Si, mencuat ke permukaan dan masuk ke dalam daftar nama-nama kandidat yang berpeluang untuk menjadi Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), menggantikan Jendaral Pol. Idham Azis yang akan pensiun pada Januari 2021.

Irjen Pol Muhammad Fadil Imran menduduki jabatan Kapolda Jawa Timur berdasarkan Surat Telegram Nomor ST/1378/KEP./V/2020 tertanggal 1 Mei 2020, yang diterbitkan oleh Kapolri Jenderal Pol. Idham Azis. Irjen Pol. Muhammad Fadil Imron menggantikan Irjen Pol Luki Hermawan.

Laki-laki yang lahir di Ujung Pandang Sulawesi Selatan pada 14 Agustus 1968 adalah seorang perwira tinggi Polri lulusan Akpol 1991 dan sangat berpengalaman dalam bidang reserse.

Baca Juga: Fenomena Gerhana Matahari Cincin (GMC) pada Minggu 21 Juni 2020 dan Salat Kusuf bagi Umat Muslim

Selama berkarir di kepolisian Riwayat, beberapa Jabatan yang pernah diembannya antara lain, Kasat III Dit Reskrimum Polda Metro Jaya, Kapolres KP3 Tanjung Priok (2008), Wadir Reskrimum Polda Metro Jaya (2009) dan Kasubdit IV Dittipidum Bareskrim Polri (2011).

Baca Juga: Gejala Covid-19 Pada Balita

Selanjutnya Dirreskrimum Polda Kepri (2011), Kapolres Metro Jakbar[1](2013), Anjak Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri (2015), Dirreskrimsus Polda Metro Jaya (2016), Wadirtipideksus Bareskrim Polri (2016), Dirtipid Siber Bareskrim Polri (2017) dan Kapolda Jatim (2020 hingga sekarang).

Baca Juga: Tempat Wisata Kawah Ijen Menuju New Normal

Kasus yang cukup fenomenal dan menarik perhatian masyarakat yang berhasil diungkap oleh Fadil Imron bersama timnya yaitu kasus pembunuhan disertai mutilasi dengan tersangka Baekuni alias Babe, yang memutilasi sejumlah anak kecil di Jakarta Timur. Kemudian, pembunuhan Atikah oleh tersangka Zaki di sebuah hotel di Tanah Abang, Jakarta Pusat. (**)

Editor: Bayu Ardiansyah

Sumber: Dari berbagai sumber, PRMN, VIU


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah