Renungan Katolik Pekan Prapaskah V, Minggu 17 Maret 2024: Riwayat Penyelamat yang Wafat dan Bangkit

- 16 Maret 2024, 07:50 WIB
Ilustrasi. Renungan Katolik Pekan Prapaskah V, Minggu 17 Maret 2024.
Ilustrasi. Renungan Katolik Pekan Prapaskah V, Minggu 17 Maret 2024. /Kolase Foto FLORESTERKINI.com/Pixabay

FLORESTERKINI.com – Renungan Katolik di Pekan Prapaskah V, Minggu, 17 Maret 2024, meriwayatkan kisah tentang Penyelamat yang wafat dan bangkit, yang diibaratkan dengan sebutir gandum. Bahwasanya, benih gandum kecil pada akhirnya harus mati untuk dapat tumbuh dan menghasilkan buah berlimpah di muara jalan sunyinya.

Namun sebelum masuk ke dalam inti renungan di hari Minggu ini, umat Katolik akan terlebih dahulu diperdengarkan bacaan-bacaan Kitab Suci dari Kitab Nabi Yeremia 31:31-34 (Bacaan Pertama), Surat Ibrani 5:7-15 (Bacaan Kedua), dan Injil Yohanes 12:20-33.

Saudari-Saudara terkasih dalam Tuhan kita Yesus Kristus, Penyelamat yang wafat dan bangkit! Di dalam Bacaan Pertama, umat Israel terus-menerus melangggar perintah Tuhan yang ditulis Musa pada dua loh batu.

Baca Juga: Lengkap! Berikut Nama-Nama 30 Anggota DPRD Flores Timur Periode 2024-2029, Ada 20 Pendatang Baru

Karena itu, Tuhan berjanji akan menuliskan dalam hati manusia, agar mereka tidak melupakannya. Itulah hukum yang ditulis Roh Kudus dalam hati umat beriman berkat penebusan Kristus.

Yesus memberi teladan bagaimana melaksanakan hukum yang ditulis oleh Roh, yaitu hukum kasih, dengan pengorbanan diri sehabis-habisnya untuk kita.

Itulah yang dimaksudkan oleh Yesus ketika Ia berkata: “Telah tiba saatnya Anak Manusia dimuliakan”. Akan tetapi, jalan kemuliaan-Nya adalah jalan sengsara, wafat, dan kebangkitan.

Baca Juga: Dukung Pengembangan IKN, Menparekraf Bakal Terapkan Konsep Pariwisata Berbasis Green Tourism

Inilah satu rahasia hidup, sebuah misteri agung, yang dijelaskan Yesus atas tiga cara dalam Injil hari ini. Pertama, “Jikalau biji gandum tidak jatuh ke dalam tanah dan mati, ia tetap satu biji saja; tetapi jika ia mati, ia akan menghasilkan banyak buah”.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x