Patut Kalian Coba Resep Lumpia Vietnam, Enak dan Penuh Gizi

4 Juni 2021, 08:31 WIB
Ilustrasi lumpia. /Tangkap layar Youtube.com/Asri Saputra

FLORES TERKINI –  Untuk makanan satu ini, lumpia adalah makanan khas Indonesia untuk acara-acara. Umumnya lumpia disajikan bersamaan dengan menu lainnya.

Masyarakat Indonesia umumnya hanya mengenal lumpia basah dan lumpia kering. Ada juga lumpia khas Bandung dan Semarang.

Untuk ukurannya semua sama, dan bahan serta cara membuatnya juga tidak jauh berbeda. Namun, lumpia menjadi lezat dan bergizi tergantung tangan dingin sang koki.

Baca Juga: Resep Sate Udang Bumbu Jeruk yang Cocok buat Piknik Bareng Keluarga dan Sahabat

Tahukah, kalau lumpiah tidak hanya berkembang di Indonesia tetapi juga di Vietnam dengan sebutan lumpia Vietnam tetapi tanpa digoreng. Kira-kira bagaimana penampilan lumpianya?

Nah, apabila bosan dengan kedua jenis lumpia khas Indonesia, mom bisa berkreasi untuk membuat vietnamese summer roll alias lumpia Vietnam. Salah satu jenis lumpia khas Vietnam ini disajikan dengan bihun atau soun, timun, dan aneka sayuran lainnya.

Bagi yang sedang diet, vietnamese summer roll ini cocok jadi hidangan makan malam. Sebab, proses membuat vietnamese summer roll ini tidak digoreng sehingga lebih rendah kalori. Yuk kita coba:

Baca Juga: Resep Ceker Ayam Mercon Pedas Gurih Paling Populer

Bahan-bahan:

  • 10 ekor udang jumbo
  • 10 lembar sayur pokcoy
  • 10 lembar sawi puti8 lembar rice paper
  • 3 buah wortel, iris bentuk persegi panjang
  • 3 buah timun, iris bentuk persegi panjang
  • 100 gram mie soun
  • Secukupnya air panas untuk merebus dan merendam
  • Secukupnya garam

Baca Juga: Resep Pesmol Ikan yang Bikin Enak dan Nendang Banget di Mulut

Bahan saus hoisin:

  • 1 siung bawang merah ukuran sedang, cincang halus
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 160 ml kaldu udang
  • 5 sdm saus hoisin
  • ½ sdm saus sambal
  • ½ sdm gula pasir
  • 2 sdm kacang yang telah dihaluskan atau bisa menggunakan selai kacang
  • ½ cuka

Baca Juga: Simak Resep Ayam Betutu Khas Bali, Boleh Praktikkan di Rumah Masing-masing

Cara membuat saus hoisin:

  1. Goreng bawang putih dan bawang merah dengan sedikit minyak hingga harum.
  2. Lalu, tambahkan saus hoisin, kaldu udang dan selai kacang. Aduk rata hingga bahan tersebut larut.
  3. Masukkan gula pasir dan cuka aduk kembali hingga larut dan rata.
  4. Hidangkan saus hoisin di dalam mangkuk.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Saus Yakult Paling Mudah, Dijamin Enak dan Bikin Ketagihan

Cara membuat:

  1. Seduh mie soun dengan air mendidih, lalu tiriskan.
  2. Dalam panci lain, didihkan air lalu beri sedikit garam. Kemudian, lalu rebus sayuran satu persatu. Mulai dari, wortel, pokcoy, lalu sawi putih. Setelah itu, tiriskan sayuran apabila sudah agak layu.
  3. Rebus udang yang masih ada cangkang dan kepalanya lalu tambahkan sedikit garam dalam air rebusan. Rebus selama kurang lebih satu menit.
  4. Angkat dan pisahkan air kaldu udang. Buang kepala, cangkang dan buntut udang. Belah badan udang menjadi dua bagian, sisihkan.
  5. Letakkan rice paper di piring besar dengan cara bagian glossynya menghadap ke bawah. Basahi lap bersih dengan air hangat, lalu lap kedua sisi rice paper.
  6. Tata sayuran dan soun kemudian gulung separuh bagian bawah ke atas, lipat sisi kanan ke dalam lalu lipat sisi kiri untuk mencegah sayuran keluar. Letakkan udang menghadap ke bawah, tempelkan dan gulung sisanya.
  7. Lumpia Vietnam siap disajikan dengan saus hoisin.

Sudah jadi nih mom. Gimana, mudah sekali kan mempraktikkan resep lumpia Vietnam di atas?***

Editor: Eto Kwuta

Tags

Terkini

Terpopuler