Warga Parumaan di Sikka Desak Pj Kepala Desa dan Ketua BPD Dicopot dari Jabatan, Ada Apa?

- 21 Desember 2023, 06:51 WIB
Mulaildil, tokoh masyarakat Desa Parumaan di Sikka saat menjelaskan alasan desakan warga untuk mencopot Pj Kepala Desa dan Ketua BPD, Rabu (20/12/2023).
Mulaildil, tokoh masyarakat Desa Parumaan di Sikka saat menjelaskan alasan desakan warga untuk mencopot Pj Kepala Desa dan Ketua BPD, Rabu (20/12/2023). /Marsel Feka/FLORESTERKINI.com

FLORESTERKINI.com – Masyarakat Desa Parumaan, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), mendesak Penjabat (Pj) Kepala Desa Parumaan dan Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) segera dicopot dari jabatannya.

Desakan itu mencuat gegara selama kurang lebih satu tahun menjabat, Pj Kepala Desa Parumaan dan Ketua BPD dinilai tidak pernah memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Hal tersebut disampaikan salah satu tokoh masyarakat Desa Parumaan, Mulaidil, saat ditemui FLORESTERKINI.com di Maumere, Selasa, 19 Desember 2023.

Baca Juga: Jelang Berakhirnya APBD Flores Timur TA 2023, Banyak Jabatan yang Masih Lowong

Mulaidil menjelaskan, selama kurang lebih satu tahun, masyarakat Desa Parumaan tidak mendapatkan pelayanan oleh oknum Pj Kepala Desa dan Ketua BPD tersebut.

Alhasil, sedikitnya 20 warga Desa Parumaan pun menyambangi Camat Alok Timur untuk mengadukan nasib mereka yang tidak dilayani oleh Pj Desa Parumaan dan Ketua BPD itu.

Selain kepada Camat Alok Timur, masyarakat juga menemui Pj Bupati Sikka dan Pj Sekda Sikka serta Inspektorat Kabupaten Sikka, untuk mendesak agar segera mencopot Pj Desa Parumaan dan Ketua BPD, Rabu, 20 Desember 2023.

Baca Juga: 2 Tiang Listrik di Solor Tumbang dalam Sepekan, Keresahan Warga Kini Jadi Nyata

“Kami sudah hampir satu tahun tidak ada pelayanan di kantor desa, karena Pj Desa Parumaan lebih memilih tinggal di Maumere. Hal yang sama juga dilakukan oleh Ketua BPD Desa Parumaan yang menghabiskan waktunya tinggal di Nangahale, Kecamatan Talibura,” jelas Mulaidil.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x