Lengkap! Ini Daftar Nama Anggota DPRD NTT Terpilih Periode 2024-2029, Ada 25 Pendatang Baru

- 11 Maret 2024, 10:42 WIB
Ilustrasi Pemilu 2024. Daftar nama anggota DPRD NTT periode 2024-2029.
Ilustrasi Pemilu 2024. Daftar nama anggota DPRD NTT periode 2024-2029. /Foto. Net

FLORESTERKINI.com – Komisi Pemilihan Umum Provinsi Nusa Tenggara Timur (KPU NTT) telah menyelesaikan pleno hasil Pemilu 2024 untuk pemilihan anggota DPRD NTT, berdasarkan laporan dari setiap kabupaten di provinsi kepulauan itu, Minggu, 10 Maret 2024. Hasilnya, ada 65 orang yang terpilih untuk menempati posisi legislatif periode 2024-2029.

Dari ke-65 anggota DPRD NTT periode 2024-2029 tersebut, sebanyak 25 orang merupakan pendatang baru, sementara sisanya yakni 40 orang merupakan ‘pemain lama’ atau petahana.

Sementara itu, sebanyak empat partai politik (parpol) tercatat berhasil mengamankan kursi paling banyak. PDIP menjadi satu-satunya partai yang mengusung kembali 9 petahana sebagai anggota DPRD NTT periode 2024-2029.

Baca Juga: Sinopsis Bidadari Surgamu Senin 11 Maret 2024: Kena Azab, Flora Kehilangan Bayi dalam Kandungnya

Berikut rincian partai dengan perolehan kursi paling banyak hingga paling sedikit dalam pemilihan anggota DPRD NTT periode 2024-2029.

  • Partai Indonesia Perjuangan (PDIP): 9 kursi
  • Partai Golongan Karya (Golkar): 9 kursi
  • Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra): 9 kursi
  • Partai Nasional Demokrat (Nasdem): 8 kursi
  • Partai Kebangkitan Bangsa (PKB): 7 kursi
  • Partai Demokrat: 7 kursi
  • Partai Solidaritas Indonesia (PSI): 6 kursi
  • Partai Amanat Nasional (PAN): 4 kursi
  • Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura): 4 kursi
  • Partai Keadilan Sejahtera (PKS): 1 kursi
  • Partai Persatuan Indonesia (Perindo): 1 kursi

Sementara itu, daftar nama para anggota DPRD NTT periode 2024-2029 dengan partainya masing-masing bisa disimak dalam ulasan berikut ini. Pertama akan dijabarkan 25 ‘wajah baru’ wakil rakyat NTT pada periode dimaksud, disusul oleh anggota DPRD NTT dari kubu petahana.

Baca Juga: Beringin Tumbang ‘Bungkus’ 3 Rumah di Kolidatang-Tanjung Bunga

25 Wajah Baru Anggota DPRD NTT Periode 2024-2029

01. Antonius Mahemba (Golkar)
02. Simprosa R Gandut (Golkar)
03. Ambrosius Reda (Golkar)
04. Agustinus Nahak (Golkar)
05. Fernando Soares (Gerindra)
06. Josef Lede (Gerindra)
07. Bonifasius Burhanus (Gerindra)
08. Soleman Gorang Mau (Gerindra)

Baca Juga: Kronologi Penangkapan Terduga Pelaku Kasus Narkoba di Flotim hingga Meninggal Usai Melompat dari Sepeda Motor

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x