Sekolah Di Zona Hijau Bisa Buka Lagi

- 9 Juni 2020, 15:30 WIB
Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah
Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah /Doc Adang Purnomo

Warnamediabali - Jumeri Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah, menyatakan ada 2 daerah yang masuk dalam zona hijau yaitu Kota Tegal dan Kabupaten Rembang.

Dikutip dari Semarangku, Selasa (9/6/2020), dari hasil rapat dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, bahwa sekolah yang berada dalam wilayah zona hijau Covid-19 yaitu Kota Tegal dan Kabupaten Rembang, diizinkan untuk membuka kembali proses belajar mengajar secara tatap muka langsung.

" Syaratnya harus tetap melaksanakan protokol kesehatan dan selama dua minggu di daetah tersebut tidak ada penambahan jumlah pasien positif ", kata Ganjar.

Baca Juga: Kemendikbud RI Prioritaskan Kesehatan

Ganjar menegaskan bahwa untuk membuka kembali sekolah di masa pandemi bukanlah perkara mudah karena banyak siswa dari satu kabupaten yang bersekolah di kota lain. (**)

Editor: Bayu Ardiansyah

Sumber: Semarangku (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah