Seleksi CPNS dan PPPK 2022 Segera Dibuka, Cermati Syarat Berikut dan Siapkan Dokumen Anda

- 13 Juli 2022, 08:01 WIB
ILUSTRASI seleksi CPNS 2022.
ILUSTRASI seleksi CPNS 2022. /sscasn.bkn.go.id

FLORES TERKINI – Seleksi CPNS dan PPPK tahun 2022 ini akan segera dibuka dan tentu saja menjadi angin segar buat para pelamar yang sudah lama menantikannya.

Namun perlu diketahui bahwa CPNS 2022 dibuka dengan total formasi ASN sebanyak 1 juta lebih. Untuk itu, perlu disimak syarat dan dokumen yang dibutuhkan seperti akan dijelaskan di artikel ini.

Dikutip dari akun Instagram @indonesiabaik.id, berikut rincian alokasi formasi PPPK yang tersebar di beberapa instansi.

Baca Juga: Jelang Sidang Kasus Pembunuhan Astri dan Lael Hari Ini, Jek Manafe: Akan Jadi Sejarah Besar

  • 018 formasi PPPK guru di Pemerintah Daerah
  • ​184.239 formasi PPPK Fungsional Non Guru
  • ​45.000 formasi PPPK guru di Pemerintah Pusat
  • ​25.554 formasi jabatan teknis lain
  • ​20.000 formasi dosen di bawah naungan Kemdikbud/Kemenag
  • ​3.000 formasi dokter/tenaga kesehatan di bawah Kemenkes

Baca Juga: Sinopsis Gangaa Episode 45 Hari Ini: Tingkah Kanta Aneh, Bibi Shanta Pergi Jauh ke Luar Kota

Namun, untuk CPNS hanya dibuka formasi sebanyak 8.941 yang khusus untuk sekolah kedinasan. Kemudian untuk wilayah Papua dan Papua Barat, terdapat formasi sebanyak 41.376 secara keseluruhan CPNS dan PPPK.

Hingga artkel ini diterbitkan, memang belum ada jadwal resmi dan rinci terkait pembukaan pendaftaran CPNS dan PPPK 2022 dimulai, tetapi alangkah baiknya jika calon pelamar untuk segera mempersiapkan dokumen yang harus dipenuhi. Berikut dokumen yang diperlukan saat mendaftar CPNS 2022, simak hingga akhir ya.

  • Foto berlatar merah dengan format jpeg/jpg maksimal 200 kb.
  • ​Swafoto dengan format jpeg/jpg maksimal 200 kb
  • ​KTP format jpeg/jpg maksimal 200 Kb

Baca Juga: Jadwal Acara tvOne Hari Ini, Rabu 13 Juli 2022: Saksikan BTS, Khazanah Islam, dan Indonesia Business Forum

  • ​Surat Lamaran format pdf maksimal 300 Kb
  • ​Ijazah dan Serdik/STR format pdf maksimal 800 Kb
  • ​Transkrip Nilai format pdf maksimal 500 Kb
  • ​Dokumen Pendukung lainnya format pdf maksimal 800 Kb

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini, Rabu 13 Juli 2022: Nonton Lanjutan Cerita Drakor High Society dan Hercai

Halaman:

Editor: Max Werang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x