Tim Pemenangan Ganjar Umumkan 6 Wakil Ketua Baru, Ada 2 Putra NTT

- 5 Oktober 2023, 07:48 WIB
Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden saat mengumumkan enam wakil ketua.
Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden saat mengumumkan enam wakil ketua. /Humas PDIP

FLORES TERKINI – Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden (TPN-GP) mengumumkan enam wakil ketua baru untuk mengisi struktur organisasi TPN-GP yang sebelumnya sudah diisi oleh tiga orang. Dari enam orang tersebut, dua di antaranya merupakan putra Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kedua orang tersebut adalah Juru Bicara Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Usman M. Tokan atau Donny Tokan, dan Ketua Umum Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea.

“Beliau-beliau ini masuk dalam wakil ketua,” kata Ketua TPN-GP Arsjad Rasjid di Gedung High End, Jakarta Pisay, Rabu, 4 Oktober 2023.

Baca Juga: Megawati Optimis Ganjar Pranowo Jadi Presiden RI ke-8, Kader PDIP Diminta Kerja All Out

Selain Donny Tokan dan Andi Gani, ada juga empat orang lainnya yang terpilih menjadi Wakil Ketua TPN-GP, yaitu Wakil Ketua Umum DPP Perindo Angela Herliani Tanoesoedibjo, Wakil Ketua Umum DPP Partai Hanura Benny Rhamdani, Koordinator Dewan Penasihat Komunitas Alumni ITB Amarsyah Purba, dan Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah.

Arsjad juga menyampaikan, pihaknya masih dalam proses penyusunan struktur pengurus TPN-GP. Dia menerangkan, TPN-GP terus melakukan finalisasi struktur organisasi dan mengisi nama-nama struktur.

“Ini akan berjalan terus sampai dengan nanti, ya, waktu pas registrasi masuk (KPU), barulah itu namanya final. Karena saking banyaknya itu, dari banyak yang ingin masuk ke dalam (TPN-GP) akhirnya pelan-pelan (kami seleksi),” tuturnya.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Ajak Anak Muda Tidak Apatis pada Politik, Sang Bacapres: Mau Jadi Tim Sukses Saya?

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah